Tiga Pegawai Lapas Timika Ditarik Jalani Pembinaan di Jayapura

Tiga Pegawai Lapas Timika Ditarik Jalani Pembinaan di Jayapura
Kakanwil Kemenkumham Papua, Abner Banosro, SH MH (kanan)

TIMIKA | Sedikitnya tiga pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Timika dipastikan segera ditarik untuk menjalani pembinaan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua di Jayapura, lantaran dinilai tidak menjalankan tugas secara baik.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua, Abner Banosro mengatakan, tiga pegawai Lapas Timikayang dimutasi tersebut sementara tidak dipercaya menjalankan tugas akibat beberapa pelanggaran beruntun. Dimana belakangan Lapas Timika dirundung masalah dengan kaburnya para Narapidana secara berjamaah.

“Untuk sementara kami dapat laporan dari Kepala Lapas Timika, ada tiga orang pegawai akan ditarik untuk menjalani pembinaan disana. Kita tarik ke Kanwil Papua dulu, mereka tidak boleh ditempatkan di Lapas sementara,” kata Abner.

Ia mengakui akan buruknya kinerja Lapas Timika selama beberapa waktu belakangan ini sehingga terjadi pelarian sejumlah tahanan dan Narapidana. Karena itu, pihaknya akan melakukan pembinaan moral terhadap para pegawai yang dianggap kurang bertanggung jawab apalagi sampai melakukan pelanggaran tugas.

“Kami tidak bisa bantah terkait kaburnya para tahanan . Saya juga mendapatkan laporan dari pihak kepolisian. Kemudian kondisi lapas yang memperihatikan, sehingga kita akan benahi betul-betul,” ujarnya.

Selain menarik tiga pegawai tersebut,  Kanwil Kemenkumham Papua juga masih melakukan penilaian terhadap sejumlah pegawai Lapas Timika lainnya. Jika terbukti mengabaikan tanggung jawab dan melakukan pelanggaran, maka mereka juga akan menyusul ke Jayapura.

Sementara untuk mengisi kekosongan petugas di Lapas Timika setelah dilakukan mutasi, Kemenkumham segera menempatkan sekitar 10 petugas baru yang telah direkrut oleh kementerian tersebut.

“Mutasi terhadap beberapa pegawai yang ada di Lapas Timika tentunya akan secapatnya dilakukan, lalu kemudian diganti dengan pegawai-pegawai baru yang direkrut,” jelasnya.  (**/rum/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI