10 Pebiliar Sumatera Utara Target 3 Medali Emas di PON XX Papua

Tim Pelatih Biliar Sumut, Resa Mahmudsyah Rangkuti (Humas PPM/Santi Sang)

TIMIKA | 10 Atlet Cabang Olahraga Biliar Kontingen Sumatera Utara (Sumut) menargetkan tiga medali emas, pada pertandingan PON XX Papua di Klaster Mimika.

Hal ini disampaikan Tim Pelatih Biliar Kontingen Sumatera Utara, Resa Mahmudsyah Rangkuti saat diwawancara di Hotel Horison Ultima Timika, Jumat (1/10/2021).

Ia mengungkapkan, ada 10 atlet yang mengikuti pertandingan PON, diantaranya sembilan atlet laki-laki dan 1 atlet perempuan.

“Untuk target kita sendiri tim Sumatera Utara menargetkan 3 medali emas untuk PON kali ini di cabor biliard,” kata Resa.

10 atlet ini mengikuti semua nomor pertandingan yang dipertandingkan di antaranya 8 nomor Pool, 2 nomor Snooker, 2 nomor English Biliard, 4 nomor Carom dan 2 nomor putri.

“Jadi semua nomor kita ikuti,” ujarnya.

Resa menyebutkan, para atlet yang mengikuti pertandingan PON ini satu di antaranya pernah meraih medali emas di PON XIX Jawa Barat tahun 2016 yaitu Marlando Sihombing untuk nomor English Biliard.

Ada juga, peraih medali perunggu Muhammad Fadli dan Jefry Zen untuk nomor Poll. Selain itu, Hot Maruli Simarmata juga meraih perunggu untuk nomor carom.

Para atlet didampingi oleh tiga pelatih terdiri dari kepala pelatih, tim pelatih dan pelatih.

“Nomor unggulan kita di nomor English Biliard, Carom dan Poll,” pungkasnya. (Humas PPM/Anya-Santi/Sianturi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI