Kini, Mengurus Surat Kependudukan Tak Harus ke Kantor Disdukcapil Mimika

Kini, Mengurus Surat Kependudukan Tak Harus ke Kantor Disdukcapil Mimika
LAYANI | Petugas Disdukcapil Mimika tengah melayani masyarakat di Ditrik Wania. (Foto: Hadija/SP)

TIMIKA | Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Mimika lebih mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat melalui program layanan keliling yang disebut dengan Jemput Bola Administrasi Kependudukan (Jempol Adminduk).

Pelayanan Jempol Adminduk dilakukan secara keliling dengan mendatangi masyarakat yang hendak menyelesaikan kepengurusan Disdukcapil seperti perekaman e-KTP, akta kelahiran, kartu keluarga, Suket, kartu identitas anak (KIA), surat pindah domisili serta akta kematianseperti yang berlangsung di Distrik Wania, Jumat (3/1).

Kepala Disdukcapil Mimika Slamet Sutedjo mengatakan bahwa mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat akan lebih dioptimalkan lagi ditahun 2020, sehingga masyarakat tidak hanya harus ke kantor untuk pengurusan, dihari liburpun masih bisa mendapatkan pelayanan.

"Kami juga selalu mendorong masyarakat untuk lebih menggunakan Aplikasi Orlando via WA grup sehingga lebih membantu masyarakat dalam kepengurusan," ungkapnya saat ditemui di kantor Distrik Wania.

Segala bentuk pelayanan yang diberikan Disdukcapil melalui Jempol Adminduk tersebut langsung menerbitkan produk yang dibutuhkan tidak harus menunggu berlama-lama.

"Jadi masyarakat yang datang mengurus apapun pulang langsung dengan produk yang dibutuhkan tidak harus tunggu berhari-hari," kata Slamet.

Ia juga mengatakan bahwa akte kelahiran maupun Kartu Keluarga yang belum berbasis NIK, melalui Jempol Adminduk tersebut bisa dilakukan.

"Dulu kan belum berbasis NIK, kalau sekarang itu harus sehingga untuk mengupdate datanya kami juga layani itu," tegasnya.

Dalam mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat, Slamet Sutedjo lebih memilih turun langsung melayani, terbukti ketika Slamet melayani masyarakat Wania.

Salah satu masyarakat Distrik Wania Leni Marlina yang merasakan langsung pelayanan Jempol Adminduk tersebut mengaku bersyukur dan sangat membantu dalam kepengurusan Administrasi Kependudukan yang selama ini dinilai cukup sulit.

"Saya ini urus enam akta kelahiran, baru tadi saya masukan berkasnya dan langsung enam-enamnya jadi," ungkapnya sembari tersenyum.

Menurutnya pelayanan seprti inilah yang dibutuhkan masyarakat, karena setiap harinya masyarakat pasti berurusan dengan Disdukcapil mulai dari KTP akta kelahiran hingga kematian, sehingga perlu sekali pendekatan pelayanan ke masyarakat seperti Jempol Adminduk ini.

"Masyarakat juga tidak harus jauh-jauh ke kantor Disdukcapil yang berada di SP3," jelasnya.

 

Reporter: Hadija Laisouw
Editor: Misba

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI