Polisi di Timika Berhasil Pertemukan Anak Hilang dengan Orang Tuanya

Polisi di Timika Berhasil Pertemukan Anak Hilang dengan Orang Tuanya
PERTEMUAN | Anggota Reskrim Polres Mimika mempertemukan anak kecil berusia 4 tahun dengan orangtua kandungnya. (Foto: Ist)

TIMIKA | Seorang anak berusia empat tahun di Timika, Papua sempat terpisah dengan orang tuanya selama kurang lebih sembilan jam, Minggu (12/1).

Polisi pun berhasil mempertemukan anak dan ibunya bernama Dekante Tabuni di Kantor Sentra Pelayanan Polres Mimika.

Awalnya, anak tersebut  ditemukan dalam keadaan bingung di traffic light Jalan Budi Utomo oleh seorang Ibu bernama Regina Belau ketika dalam perjalanan pulang usai melaksanakan ibadah.

Ibu Regina kemudian menanyakan keberadaan orang tuanya, serta alamat tempat tinggal, namun anak tersebut tidak dapat menunjukkan.

Ibu Regina akhirnya memutuskan untuk membawanya  ke Polres Mimika.

Anggota Reskrim kemudian merespon dan berhasil menemukan orangtuanya.

Kasat Reskrim melalui Dantim Piket Reskrim Bripka Syahrir menerangkan, pasca informasi itu pihaknya melakukan penyelidikan dan menyebarkan foto anak tersebut.

"Kami berhasil menemukan keluarganya setelah kami lakukan penyelidikan dan menyebarkan foto," kata Syahrir. 

Polisi mengharapkan kepada setiap orang tua untuk selalu menjaga anak – anaknya dengan baik, karena kejahatan dapat sewaktu-waktu terjadi dan tidak mengenal tempat.

 

Reporter: STR
Editor: Aditra

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *