Diisi 70 Persen Wajah Baru, Kepala Kampung di Mimika Dilantik Pekan Depan

Michael R Gomar

TIMIKA | Kurang lebih 70 persen kepala kampung terpilih periode 2019-2025 di Mimika, Papua, merupakan wajah baru. Karenanya, mereka segera mengikuti bimbingan teknis (bimtek) tentang pengelolaan dana desa (DD).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Mimika, Michael R Gomar mengatakan, pihaknya berencana akan melakukan pelantikan 133 kepala kampung terpilih secara serentak di Graha Eme Neme Yauware, Senin (24/2) pekan depan. 

Pelantikan kepala kampung, katanya, akan dipimpin langsung oleh Bupati Mimika, Eltinus Omaleng.

“Mulai hari ini, kami sudah bagikan baju untuk kepala kampung terpilih yang akan dilantik. Dan untuk pengambilan baju sendiri, sudah dikoordinir oleh kepala distrik,” kata Gomar saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (19/2).

Kata dia, mengingat 70 persen kepala kampung terpilih merupakan wajah baru, maka setelah pelantikan akan dilanjutkan dengan pelatihan dan bimtek.

Tidak hanya itu, juga sekaligus sosialisasi tugas pokok dan fungsi sebagai kepala kampung, serta penyusunan anggaran pendapatan belanja kampung (APBK).

“Penyusunan APBK sendiri berdasarkan musyawarah kampung. Dan hasilnya nanti akan dibawa kembali ke kampung untuk dilaksanakan,” katanya.

Ia menambahkan, pelatihan bimtek ini sangat perlu dilakukan. Karena mengingat di 2020 ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan terhadap penyimpangan penggunaan dana desa.

“Kami sudah koordinasi dengan Polres Mimika, dan beberapa kampung sudah dilakukan pemeriksaan. Dan kami berharap ini sebagai pembelajaran terhadap kepala kampung. Sehingga dalam penggunaan dana desa nanti, harus sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tuturnya.

Reporter: Mujiono
Editor: Sevianto

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *