20 Nakes di Distrik Ilwayap Merauke Serempak Tinggalkan Tempat Tugas

Bupati Merauke Romanus Mbaraka.
Bupati Merauke Romanus Mbaraka.

MERAUKE | Sebanyak 20 tenaga kesehatan (nakes) yang bertugas di Puskesmas Ilwayap, Distrik Ilwayap, Kabupaten Merauke, Papua serempak meninggalkan tempat tugas mereka.

Informasi yang dihimpun media ini, seluruh tenaga kesehatan pada puskesmas ini pergi meninggalkan Ilwayap ke Kota Merauke pada 25 September lalu.

Mereka hengkang dari Puskesmas Ilwayap karena merasa terancam akibat diserang orang mabuk minuman keras.

Selain menyerang perawat, pemabuk juga merusak fasilitas yang ada di puskesmas tersebut.

Bupati Merauke, Romanus Mbaraka yang dikonfirmasi pada Kamis (7/10/2021), membenarkan adanya peristiwa itu.

Ia mengaku menerima laporan dari Kepala Dinas Kesehatan dr. Nevile Muskita.

“Ini perlakuan dari orang mabuk, bukan dari masyarakat. Perlakuan dari orang mabuk yang tidak wajar, sehingga nakes menghindar ke kota untuk menenangkan diri,” katanya.

Dikatakan, pihaknya akan segera menangani persoalan itu bersama-sama dengan unsur TNI-Polri, aparatur pemerintah di tingkat distrik dan kampung serta tokoh masyarakat Ilwayap.

“Saya akan menyelesaikan persoalan ini sesuai aturan, dan juga dengan bijak. Kita tidak bisa generalisir bahwa rakyat tidak suka, tapi kita akan lebih obyektif menyelesaikannya,” ujar dia.

Menyoal para nakes membutuhkan jaminan keamanan? Bupati Romanus dengan tegas menyatakan bahwa pemerintah (negara) tentunya memberikan jaminan kepada paramedis dalam melaksanakan tugas mereka.

“Ini urusannya pemerintah, negara harus mengatur rakyatnya. Tapi seperti yang saya bilang, kita harus mendetail melihat persoalan, sehingga penyelesaiannya benar-benar obyektif,” kata dia.

Orang nomor satu di Merauke itu memastikan bahwa puluhan tenaga kesehatan Puskesmas Ilwayap akan kembali ke tempat tugas mereka dalam waktu dekat ini.

“Sebelum Desember masalah ini pasti selesai, mungkin sesudah PON XX mereka sudah bisa kembali,” imbuhnya.

penulis : Emanuel
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *