Tim Pemenangan Joshua di Mimika Serahkan SK ke KPU

Tim Pemenangan Joshua di Mimika Serahkan SK ke KPU
Tim pemenangan Joshua saat menyerahkan SK kepada KPUD Mimika

TIMIKA | Koalisi Tim pemenangan  Kabupaten Mimika dari pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua, John Wempi Wetipo – Habel Melkias Suwae (Johsua) telah resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mimika di Kantor KPU Mimika, Senin (19/3) .

 

Pasangan Joshua  didukung  Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Perindo.

 

SK dari Provinsi yang ditandatangani langsung oleh Cagub dan Cawagub Provinsi Papua nomor urut 2 diserahkan kepada Ketua KPU Mimika, Theodora Ocepina Magal dan komisioner KPU Divisi SDM dan hubungan Masyarakat,Yoel Luis Rumaikewi, dan Komisioner Divisi Hukum, Alfrets Petupetu.

 

Penyerahkan SK  dihadiri langsung oleh Ketua Tim pemenangan Johsua wilayah Kabupaten Mimika, Saul Paulo Wanimbo dan perwakilan dari setiap partai pendukung.

 

Usai penyerahan, Saul Paulo Wanimbo mengatakan, tujuan dari penyerahan SK agar keberadaan dari tim pemenangan Johsua di Kabupaten Mimika diketahui KPU Mimika secara jelas.

 

Selain itu, SK ini juga sebagai tim pemenangan bisa mengambil Alat Peraga Kampanye (APK) sebagai syarat wajib.

 

“SK yang diberikan ini sebagai keabsahan tim pemenangan Joshua di Mimika,” kata Saul.

 

Menyangkut sekretariat tim  pemenangan, kata dia, belum ada kantor sekretariat yang pasti. Namun Minggu depan, kantor sekretariat tim pemenangan Joshua di Mimika akan segera terwujud.

 

“Karena SK tim pemenangan di Mimika baru tiba, maka sekretariat belum ada. Tapi Minggu depan sekretariat sudah pasti ada. Dan dengan sekretariat nanti, maka kami yakin bisa Raup suara untuk Joshua di Mimika,” ungkapnya. (mjo/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI