12 Polwan Pendaki Puncak Cartenz Tiba di Timika

12 Polwan Pendaki Puncak Cartenz Tiba di Timika
SAMBUT - Kapolres Mimika, AKBP Victor Dean Makckbon, menyambut kedangan Tim Ekspedisi Puncak Cartenz di Bandara Mozes Kilangin (Sevianto/SP)

TIMIKA | Satu kelompok Polisi Wanita (Polwan) terdiri dari 12 personel telah tiba di Timika, Senin (31/7/17) siang tadi. Mereka akan melakukan pendakian ke puncak Cartenz, pegunungan Jaya Wijaya, Papua.

Total 24 Polwan yang terpilih dari seluruh Indonesia sebelumnya telah melalui seleksi khusus di Mabes Polri, Jakarta. Sisanya 12 Polwan lainnya dijadwalkan tiba di Timika, Selasa (1/8/2017) besok.

Kapolres Mimika, AKBP Victor Dean Makckbon, mengatakan tim ekspedisi puncak Cartenz ini masih akan melakukan pembekalan khusus di Tembagapura sebelum melakukan pendakian.

“Nanti ada pelatihan khusus lagi di Tembagapura, meski sebelumnya mereka sudah mengikuti latihan selama tiga bulan di Jakarta,” kata Victor usai melakukan penyambutan tim tersebut di Bandara Mozes Kilangin Timika, Senin.

Tim ekspedisi Polwan ini akan menaklukkan Puncak Cartenz, satu dari tujuh puncak tertinggi dunia dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-72. Mereka akan melakukan upacara 17 Agustus 2017 di puncak bersalju itu.

Ke-24 polwan ini memilih Cartenz karena puncak gunung tersebut selalu diliputi salju, sekaligus membuktikan bila wanita juga mampu mendaki dan menancapkan bendera Merah Putih di puncak Cartenz.

Puncak Cartenz merupakan gunung tertinggi di Indonesia, berada pada ketinggian 4.884 meter dari permukaan laut (mdpl). Gunung ini tidak disarankan untuk pendaki yang minim pengalaman, selain kondisi cuaca Papua yang mudah berubah. (rum/SP)

Berikut daftar nama 24 Polwan tangguh yang akan melakukan ekspedisi:

1. AKBP Siwi Erma Andriani, S.I.K ;
2. IPDA Heny Guastiana;
3. Ipda Priskila Kaom Sangek;
4. Bripda Fajar Astuti;
5. Bripda Sari Nastiti;
6. Bripda Dea Marcheliana;
7. Bripda Intan Widya Ningsih;
8. Bripda Alisia Dwi Kartini;
9. Bripda Indri Anastasya;
10. Bripda Dwi Surya Wulandari;
11. Bripda Berti Kurniawati;
12. Bripda Nidia Ariani;
13. Bripda Amelia K Lumuwu;
14. Bripda Retno Ayu Wedowati;
15. Bripda Tika Astria;
16. Bripda Virnayanti;
17. Bripda Ayu Agiswi;
18. Bripda Jessica Zhivaneska;
19. Bripda Muthia Octavida;
20. Bripda Ica Ayu Nuraini;
21. Bripda Adisti Mahesa;
22. Bripda Mince Yessy Ebe;
23. Bripda Phemiralna;
24. Bripda Gusti Elvira.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *