KPU Mimika Gelar Pleno Terbuka DCS Pileg

KPU Mimika Gelar Pleno Terbuka DCS Pileg
Suasana pleno terbuka penetapan DCS Anggota DPRD Mimika pada Pemilu 2019. (Foto:Mujiono/Seputarpapua)

TIMIKA | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mimika, pada Kamis (16/8) malam menggelar pleno terbuka penetapan daftar calon sementara (DCS) Calon Anggota DPRD..

Pleno yang dilakukan di Kantor KPU Mimika dipimpin langsung Ketua KPU Mimika, Yoel Luis Rumaikewi, didampingi dua anggota Komisioner KPU Mimika, Theodora Ocepina Magal dan Derek Mote.

Selain itu, dihadiri 15 ketua dan pengurus partai politik (parpol) yang ikut dalam Pemilu 2019, yakni Partai Perindo, PDIP, PKS, PBB, PPP, Hanura, PKPI, Garuda, PSI, Gerindra, PKB, Golkar, Demokrat, Nasdem, dan Berkarya. 

Ketua KPU Mimika meminta maaf atas keterlambatan pelaksanaan pleno dari jadwal undangan semula pukul 19.00 WIT, namun baru dilaksanakan pada pukul 21.00 WIT. Keterlambatan ini bukan merupakan unsur kesengajaan, namun dikarenakan belum terpenuhinya kuorum komisioner KPU Mimika.

“Komisioner KPU Mimika ada empat orang, namun Pak Reinhard Gobai tidak bisa hadir, karena masih di luar kota. Sementara Pak Derek Mote masih dalam keadaan sakit. Tapi karena, kami sudah terlambat menetapkan DCS, maka Pak Mote diminta hadir. Sehingga pleno ini memenuhi kuorum,” kata Luis.

Luis juga mengatakan, dalam pencalonan anggota legislative Mimika yang akan ikut pada Pemilu 2019, pihaknya sudah melakukan beberapa tahapan. Dimana tim verifikasi sudah melakukan komunikasi  dengan parpol untuk pendaftaran bacaleg. 

"Karenanya, kita menyakini bahwa bacaleg yang diajukan merupakan orang-orang yang bisa mewakili parpol dalam mendapatkan suara. Apabila ada perubahan agar melihat petunjuk teknis yang ada,"katanya.

Pihaknya berharap bacaleg-bacaleg akan bertahan sampai pada penetapan daftar calon tetap (DCT) nanti. 

"Pada pleno ini, kami hanya menyerahkan SK dengan nomor 30/HK.03.1-Kpt/9190/KPU-Kab/VIII/2018 tentang penyusunan dan penetapan DCS anggota DPRD Kabupaten Mimika pada Pemilu tahun 2019,"jelasnya.

Dikatakan, malam pihaknya hanya menyerahkan SK. "Sementara untuk nama-nama bacaleg akan saya tandatangani dulu. Nantinya, operator KPU Mimika akan menghubungi penghubung setiap parpol untuk mengambil daftarnya,” tambahnya. (mjo/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI