PT Trans Mimika Siap Mendistribusikan Logistik Pemilu

PT Trans Mimika Siap Mendistribusikan Logistik Pemilu
Ketua KPU Mimika Indra Ebang Ola menyerahkan logistik Pemilu 2019 secara simbolis kepada Direktris PT Trans Mimika Susana Susi Herawati di Graha Eme Neme Yauware. (Foto: Muji/SP)

TIMIKA | PT Trans Mimika selaku pihak ketiga pemenang tender pendistribusian logistik Pemilu 2019 di Mimika siap mendistribusikan logistik ke 911 tempat pemungutan suara (TPS).

"Kami siap untuk melaksanakan mengirim logistik Pemilu ke TPS hingga kembali lagi ke sini," kata perwakilan PT Trans Mimika, Otis Letiora saat acara penyerahan simbolik logistik Pemilu dari KPU Mimika ke PT Trans Mimika di Graha Eme Neme Yauware, Kamis (10/4).

Ketua KPU Mimika, Indra Ebang Ola mengatakan, pihaknya secara resmi menyerahkan 4.555 logistik Pemilu PT Trans Mimika selaku pihak ketiga yang memenangkan tender pendistribusian logistik Pemilu 2019.

"4.555 logistik Pemilu yang sudah diserahkan sudah terpaket dalam kotak masing-masing berdasarkan kebutuhan di tiap-tiap TPS," kata Indra.

Kata dia, 4.555 logistik tersebut akan disebar ke 911 TPS pada enam daerah pemilihan (dapil).  Jumlah tersebut sesuai dengan daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu di Mimika, yakni 231.319 orang untuk Pilpres, DPR RI, DPD RI, DPR Provinsi, dan DPRD Kabupaten.

“Per TPS nya sendiri akan diletakan 5 kotak suara beserta kelengkapanya yang terpaket,” ujarnya. 

Sedangkan, untuk kepastian soal keamanan logistik Pemilu di tingkat distrik, Indra menerangkan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan keamanan. Sehingga, secara teknis pihak keamanan diberikan kewenangan penuh untuk melaksanakan tugas demi keberlangsungan Pemilu yang aman dan damai. 

"Dalam proses pergeseran logistik di wilayah-wilayah, kami koordinasikan dengan pihak keamanan. Ini harus dibangun komunikasinya antara PT Trans Mimika dengan aparat keamanan,” tuturnya.

Ia menambahkan, dari jumlah DPT yang ada, kemungkinan masih akan ada penambahan logistik Pemilu. Karena, adanya penambahan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb). 

“Jika ada penambahan pemilih yang ditetapkan berdasarkan pleno, kami sendiri sudah siapkan staf yang standby di lokasi percetakan untuk segera menambah logistik,” kata Indra. 

Sementara Kapolres Mimika AKBP Agung Marlianto mengatakan,pihaknya siap melaksanakan pengawalan logistik sampai ke distrik dan TPS dengan selamat dan aman. 

Namun demikian, pihaknya meminta beberapa hal, yakni kotak suara tidak sampai rusak karena terkena air. Yang penting juga agar logistik ini bisa aman dan tepat waktu. 

"Saya harap tidak ada logistik jalan sendiri. Karenanya, koordinasi antara semua pihak diperlukan. Kami sendiri siap untuk mengawal logistik ini sampai di tempat," tuturnya.(mkr/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *