650 Personel Gabungan Amankan Malam Pergantian Tahun di Mimika

650 Personel Gabungan Amankan Malam Pergantian Tahun di Mimika
APEL | Apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan ibadah akhir tahun dan perayaan pergantian tahun yang digelar di Polres Mimika, Selasa (31/12/19). (Foto: Muji/SP)

TIMIKA | Sebanyak 650 aparat gabungan TNI-Polri dibantu mitra keamanan seperti Senkom Mitra Polri, Pramuka, dan BPBD dilibatkan dalam pengamanan malam pergantian tahun 2019 ke 2020 di Mimika, Papua. 

Kepala Bagian Operasi Polres Mimika AKP Andyka Aer mengatakan, pihaknya telah menggelar apel gelar pasukan pada Selasa (31/12) sore untuk kesiapan pengamanan ibadah kunci tahun dan malam pergantian tahun. 

"Pada pengamanan ini, kami sudah bagi tim gabungan TNI-Polri serta mitra-mitra. Dimana pada pelaksanaannya, pasukan akan melakukan pengamanan ibadah kunci tahun di beberapa gereja besar. Selanjutnya pasukan dialihkan ke titik-titik yang menjadi pusat perayaan pergantian tahun," katanya. 

Adapun 650 personel yang dilibatkan masing-masing ditempatkan dibeberapa gereja besar, antaralain Gereja Katedral Tiga Raja, Torsina, Marthen Luther, Santo Stevanus Sempan, Ebenhaezer, dan lainnya, serta 12 titik yang tersebar dalam kota Timika. 

Andyka mengatakan, sampai sejauh ini untuk perayaan pergantian tahun tidak ada kegiatan-kegiatan yang besar atau terpusat dilaksanakan oleh pemerintah daerah. 

Namun demikian, pihaknya sudah plotting untuk penempatan pasukan di beberapa titik. Tujuannya, memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam merayakan malam pergantian tahun.

"Untuk perayaan pergantian tahun, kami antisipasi pihak-pihak yang melakukan konvoi dan menggunakan knalpot racing. Karena ini tentunya mengganggu ketertiban masyarakat," katanya.

 

Reporter: Mujiono
Editor: Sev

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI