Akses 4G Masih Sulit di Pedalaman Papua, Ini Penjelasan Telkomsel

Perbaikan Kabel Optik Kurangi Kecepatan Akses Internet di Timika
Ilustrasi (Foto: Dok SP)

Sigit menyebutkan bahwa pihaknya sangat optimis membangun jaringan Telkomsel yang berkualitas di Papua karena disamping menjadi peluang bisnis yang baik juga menjadi tanggung jawab Telkomsel untuk hadirkan layanan terbaik bagi warga Indonesia.

“Di Bandar Sentani, Pelabuhan, Pantai Hamadi dan Jembatan Merah Youtefa, kami pastikan di tempat-tempat tersebut jaringan telkomsel akan performa dengan baik,” sebutnya.

Telkomsel telah melakukan optimalisasi jaringan di 550 titik POI 

Direktur Network Telkomsel Hendri Mulya Syam mengatakan pihaknya telah mengoperasikan tambahan 587 BTS 4G LTE baru, dan 69 unit Compact Mobile BTS (COMBAT) serta menambah kapasitas gateway internet menjadi 6.880 Gbps untuk menjamin kelancaran akses layanan data bagi pelanggan di seluruh Indonesia.

“Hingga November tahun ini, Telkomsel juga telah mengoperasikan teknologi 4G LTE di seluruh BTS USO yang tersebar di wilayah 3T, tertinggal, terdepan, dan terluar. Termasuk perbatasan negara hingga pelosok negeri,” sebut Hendri dalam Konferensi Virtual, Senin (14/12).

Pengoperasian tersebut, disebut Hendri sekaligus melengkapi lebih dari 233.000 BTS Telkomsel yang sudah beroperasi melayani lebih dari 95,4% wilayah populasi di Indonesia.

“Selain itu, Telkomsel juga menjalankan drive test atau uji jaringan, dengan mengikuti protokol kesehatan yang berlaku di setiap wilayah. Total jarak tempuh uji jaringan kali ini mencapai 14.008 km, yang mencakup 26 ruas tol, termasuk yang baru beroperasi, di wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, hingga Papua,” pungkasnya.

 

Reporter: Yonri Revolt
Editor: Batt

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *