Aktor James Bond, Sean Connery Meninggal Dunia

Aktor James Bond, Sean Connery dalam berbagai pose sesuai usia. (Foto: Ist)
Aktor James Bond, Sean Connery dalam berbagai pose sesuai usia. (Foto: Ist)

TIMIKA | Aktor senior Sean Connery yang identik dengan perannya sebagai James Bond meninggal dunia.

Sean Connery yang berasal dari Skotlandia baru saja merayakan ulang tahun ke-90 pada bulan Agustus lalu.

Dilansir dari Lenteratoday.com, Sean Connery meninggal dalam tidurnya, saat berada di Bahama, Sabtu (31/10). Selama beberapa waktu, Sean Connery memang disebut tidak dalam kondisi sehat.

Dia adalah aktor pertama yang membawa peran James Bond ke layar lebar dan diikuti oleh orang-orang seperti Roger Moore, Daniel Craig dan Pierce Brosnan. Sean Connery tampil di tujuh film thriller mata-mata diantaranya Dr No, From Russia with Love dan Goldfinger.

Selama lima dekade kariernya, Sean Connery meraih beragam penghargaan termasuk Oscar, dua penghargaan Bafta dan tiga Golden Globes.

Penghargaan Oscar diraihnya pada tahun 1988 ketika dia dinobatkan sebagai aktor pendukung terbaik untuk perannya sebagai polisi Irlandia di The Untouchables.

Sean Connery adalah James Bond favorit penonton. Ia berkarier selama lebih dari 40 tahun dan jadi salah satu pria terkemuka di depan layar. Setelah jadi Agen 007, ia kemudian tampil di beberapa film keren lainnya seperti Indiana Jones and the Last Crusade.

Pada tahun 1999, Sean Connery terpilih sebagai Pria Terseksi Abad Ini versi majalah People. Kala itu, ia tampil dalam film Entrapment, bersama Catherine Zeta-Jones yang usianya jauh lebih muda.

Pada tahun 2000, Sean Connery dianugerahi gelar bangsawan oleh Ratu di Istana Holyrood.

Advertisements

 

Editor:Misba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan