Angka Kematian Covid-19 Stagnan, Pemprov Papua Apresiasi Kinerja Petugas Kesehatan

Ilustrasi
Ilustrasi

TIMIKA I Pemerintah Provinsi Papua melalui Satgas Covid-19 mengapresiasi kerja petugas kesehatan di daerah itu yang telah bekerja keras merawat pasien positif.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Papua dr. Silwanus Sumule mengatakan, stagnannya angka kematian menunjukan petugas kesehatan di rumah sakit terus berupaya sedini mungkin menangani pasien positif Covid-19.

“Pemprov Papua sangat mengapresiasi petugas kesehatan yang terus bekerja keras menangani pasien agar kasus yang ringan tidak sampai menjadi kasus yang berat,” kata Jubir Covid-19 Papua, dr. Silwanus Sumule dalam keterangan pers di Jayapura, Sabtu (2/5) sore.

Lanjut Sumule, upaya ini menujukan komitmen yang sungguh-sungguh guna menekan angka kematian akibat virus corona yang hingga saat ini belum ditemukan obat atau vaksinnya.

Apresiasi Pemprov Papua juga diberikan kepada petugas Surveilans. Dimana, tingginya penemuan kasus menunjukan pertugas Surveilans telah bekerja mencari dan menemukan mereka-mereka yang terpapar virus corona.

“Tingginya angka penemuan kasus menunjukan petugas Surveilans telah bekerja maksimal dalam mencari dan menumukan warga yang terpapar virus corona,” ungkapnya.

Sumule juga memberikan catatan kepada seluruh warga Papua yang belum menyadari pentingnya menjaga jarak sosial dan jarak fisik untuk menekan penularan virus corona.

“Kita telah berkomitmen bersama, namun sepertinya belum maksimal. Untuk itu, kembali saya imbau agar protokol kesehatan dilaksanakan dengan sungguh-sungguh jika ingin menekan angka penularan virus corona,” imbau Sumule.

 

Reporter: Batt
Editor: Misba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *