Bersama Cegah Covid-19 di Asmat, Ormas Semprot Disinfektan

CEGAH CORONA | Ormas di Asmat melakukan penyemprotan cairan disinfektan guna mencegah virus corona.
CEGAH CORONA | Ormas di Asmat melakukan penyemprotan cairan disinfektan guna mencegah virus corona

TIMIKA | Semangat pencegahan wabah virus corona baru atau Covid-19 di Asmat, Papua, bukan hanya dilakukan tim medis dan tim lapangan gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 yang dibentuk Pemda Asmat.

Namun semangat pencegahan itu juga dilakukan sejumlah organisasi kemasyarakatan (Ormas).

Minggu (29/3), ormas dari Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan Perkumpulan Jawa Sunda Madura (Pujasuma) melakukan penyemprotan cairan disinfektan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Cairan disinfektan itu disemprotkan di jalan-jalan Kota Agats yang merupakan ibu kota Kabupaten Asmat.

Selain itu, penyomprotan juga dilakukan di rumah warga dan fasilitas umum, seperti pasar.

Ketua KAHMI Asmat Jamal Zein Matdoan berharap, melalui penyemprotan disinfektan yang dilakukan ormas setempat dapat membantu meringankan kerja-kerja tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 di Asmat.

“Kita dari organisasi kemasyarakatan hanya bisa membantu melalui penyemprotan desinfektan. Sehingga meringankan tim gugus penanganan Covid 19 di Asma,” katanya.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan, kata Jamal, pihaknya juga telah membuka posko donasi peduli masyarakat kepada tim lapangan dan tim medis penanganan covid-19 di Asmat.

“Kami melayani donasi dalam bentuk apapun, khususnya seperti air mineral dan buah-buahkan untuk konsumsi para medis dan lapangan,” ujarnya.

Mantan aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ini berharap, semoga proses penanganan yang telah dilaksankan oleh tim dan ormas setempat dapat mencegah wabah Covid-19 di Asmat.

“Kepada warga diharapkan juga tetap sabar dan bertahan di rumah sementara, setelah himbaun lanjutan dari pemerintah setempat,” pasannya.

 

Reporter: Fagi
Editor: Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *