BPBD Mimika akan Tambah Pos Damkar dan Armada

SEMPROT | Petugas pemadam kebakaran BPBD Mimika saat melakukan penyemprotan terhadap kebakaran yang terjadi di kamp tukang bangunan di Jalan Yos Sudarso Mimika. (Foto: Muji/SP)
SEMPROT | Petugas pemadam kebakaran BPBD Mimika saat melakukan penyemprotan terhadap kebakaran yang terjadi di kamp tukang bangunan di Jalan Yos Sudarso Mimika. (Foto: Muji/SP)

TIMIKA | Guna mengoptimalkan pelayanan dalam penanganan kebakaran di Kota Timika dan sekitarnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mimika berencana menambah pos pemadam.

Kepala BPBD Mimika, Yosias Lossu mengatakan, saat ini BPBD Mimika memiliki dua pos pelayanan pemadam kebakaran, yakni di eks Pasar Swadaya (Perempatan Jalan Yos Sudarso-Jalan Bougenvile) untuk menangani peristiwa kebakaran yang terjadi di area Kota Timika, SP1, SP4, dan Mapurujaya.

Sementara pos pemadaman yang berada di daerah SP2 dibangun unruk menangani peristiwa kebakaran di wilayah SP2, SP3, SP5, SP6, dan lainnya.

“Dua pos yang masih kami fungsikan. Tapi saat ini pos yang difungsikan di area pasar lama,” kata Yosias saat dihubungi melalui telepon selulernya, Rabu (10/6).

Katanya, pihaknya berencana menambah pos pelayanan pemadam kebakaran diantara wilayah SP4-Mapurujaya. Tujuan pos ini untuk menangani peristiwa kebakaran yang terjadi di sekitaran SP1, SP4, dan Mapurujaya sampai Poumako.

“Mudah-mudahan dengan adanya penambahan pos pemadaman kebakaran di wilayah SP4 dan Mapurujaya bisa mempercepat penanganan apabila terjadi kebakaran,” ujarnya.

Ia menambahkan, selain penambahan pos pemadam kebakaran, pihaknya juga berencana melakukan penambahan armada.

“Paling tidak atau kurang lebih 3-4 unit aramada pemadam kebarkaran yang dibutuhkan. Ditambah dengan peremajaan fasilitas dari beberapa unit aramada kebakaran,”katanya.

“Tujuan dari penambahan armada ini guna mengoptimalkan penanganan kebakaran yang terjadi di wilayah Kota Timika dan sekitarnya,” tuturnya.

 

Reporter: Mujiono
Editor: Misba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI