Bupati Bojonegoro:  Terima Kasih Pemkab Mimika

Bupati Bojonegoro, Anna Muawannah saar berkunjung ke Kantor Sentra Pemerintahan Pemkab Mimika, Senin (23/5/2022). (Foto: Ist)
Bupati Bojonegoro, Anna Muawannah saar berkunjung ke Kantor Sentra Pemerintahan Pemkab Mimika, Senin (23/5/2022). (Foto: Ist)

TIMIKA | Bupati Bojonegoro, Provinsi Jawa Timur Anna Muawannah mengajak Bupati Mimika, Eltinus Omaleng bersama jajarannya untuk berkunjung ke daerah yang Ia pimpin.

Hal ini disampaikan usai menghadiri halal bihalal sekaligus pelantikan pengurus Ikatan Kerukunan Keluarga Bojonegoro (IKKB) Mimika di Hotel Horison Ultima Timika, Senin (23/5/2022).

“Saya mengundang Bapak Bupati dan jajaran untuk kunjung balik ke Bojonegoro, nanti kita tukar ilmu pengetahuan dan pengalaman di Bojonegoro,” kata Anna saat diwawancara di Hotel Horison.

Sebelum menghadiri acara tersebut, Anna berkesempatan mengunjungi Kantor Pusat Pemerrintahan Kabupaten Mimika didampingi Asiste  I Sekretariat Daerah, Yulianus Sasarari bersama jajarannya.

Anna menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Mimika yang telah memperhatikan juga mensuport warga Bojonegoro di Mimika.

“Dan kemudian undangan tersebut juga barangkali ada hal yang bisa kita kerjasama antara Mimika dan Bojonegoro,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Ia berharap Bupati dan jajarannya bisa berkunjung pada perayaan HUT Kabupaten Bojonegoro ke 344 Tahun pada Oktober mendatang.

Selain Bupati, Anna juga berharap pengurus maupun warga IKKB juga bisa ikut berkunjung pada momen itu.

Anna berpesan kepada warga Bojonegoro agar berpegang pada pepatah dimana bumi dipijak disitu dijunjung.

“Warga IKKB harus tetap mengangkat langit setinggi-tingginya untuk Mimika dan Papua,” pesannya.

penulis : Anya Fatma
editor : Mish

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *