Cerita Naomi Demotekay, Perempuan Papua Jadi Sopir Bus PON XX

Naomi Demotekay, Sopir Bus PON XX. (Foto: Ist)
Naomi Demotekay, Sopir Bus PON XX. (Foto: Ist)

Naomi Demotekay, adalah satu-satunya perempuan menjadi sopir bus untuk melayani para atlet dan official Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Perempuan asli Papua asal suku Genyem Jayapura berusia 44 tahun pada 6 September lalu itu adalah seorang ibu dari lima anak dan nenek dari dua orang cucu.

Naomi menyelesaikan pendidikan tinggi strata satu (S1) jurusan Teknik Pengairan di Universitas Pelita Bangsa. Ia ingin menambah gelarnya dengan kembali mengambil S1 Jurusan Hukum di Universitas Cenderawasih dan saat ini sudah semester 8.

Bukan tanpa alasan Naomi ingin memiliki dua gelar berbeda di tingkat pendidikan yang sama.

Saat ini, Naomi tengah menjalankan perusahaan kontraktor miliknya yang menurut dia tidak akan bisa bertahan lama.

“Saya senang untuk cari ilmu. Planning saya nanti usia 45 sampai 50 tahun, saya berpikir dengan beberapa teman untuk buat rekanan semacam konsultan hukum begitu. Kalau S2 memang bisa saya lanjut, tapi saya harus tau dasar-dasar hukum jadi saya memilih ambil S1,” kata Naomi kepada Seputarpapua.com, Minggu (26/9/2021).

Terpikir Jadi Sopir Bus PON XX

Naomi mengakui, dirinya juga tidak berpikir sama sekali untuk menjadi Sopir Bus PON XX.

Namun karena PON, event olahraga nasional terbesar dan merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat Papua yang didaulat menjadi tuan rumah, sehingga Naomi berpikir ada sesuatu yang bisa dibuat.

Menurut dia, apa pun yang bisa dilakukan untuk memberikan pelayanan baik kepada para tamu yang datang ke Papua demi suksesnya penyelenggaraan PON.

“Kalau jadi relawan saja, saya tidak bisa langsung berinteraksi dengan orang dari luar, makanya saya cari celah apa pekerjaan yang bisa langsung kena dan bertemu dengan para atlet dan official,” kata Naomi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI