Depan Rujab PJ Bupati Mappi Ramai Didatangi Warga Berswafoto

Warga mendatangi halaman rumah jabatan Bupati Mappi untuk berfoto. (Foto: Ist)
Warga mendatangi halaman rumah jabatan Bupati Mappi untuk berfoto. (Foto: Ist)

TIMIKA | Lokasi depan rumah jabatan Penjabat Bupati Mappi mendadak ramai didatangi warga di malam hari untuk berswafoto.

Tempat ini kini menjadi destinasi wisata baru untuk masyarakat Mappi.

Pada Senin (8/8/2022) malam tempat tersebut diserbu warga mulai dari anak-anak, remaja hingga orang tua untuk mengabadikan moment dengan berfoto.

Wisata buatan tersebut ternyata menarik perhatian seluruh masyarakat Mappi ditambah dengan posisinya yang strategis di dekat permukiman warga.

Warga yang datang terlihat senang karena di lokasi tersebut mereka bebas untuk berswafoto, bahkan warga juga masuk untuk berfoto di halaman rumah rumah jabatan bupati.

“Tempatnya bagus sekali, kedepannya semoga lebih baik lagi jangan sampai gelap lagi,” kata warga setempat, Ningsi yang ditemui saat berkunjung ke lokasi tersebut.

Kata dia, tenpat ini pasti akan membuat masyarakat banyak berdatangan apalagi terlebih weekend atau Sabtu malam.

“Harapannya harus tetap seperti ini kalau bisa lebih baik lagi. Lebih diperindah mungkin ada tempat duduk juga,” harapnya.

Tak hanya orang dewasa, anak-anak di Kota Keppi turut menikmati tempat tersebut dengan berswafoto.

Marthen Mameyob yang merupakan siswa kelas VI SD YPPK Yohanes Paulus II Krida mengaku senang bisa berswafoto di lokasi itu bersama keluarganya.

“Saya senang bisa datang foto bersama keluarga dengan adik juga bisa foto sama-sama disini. Lampunya bagus skali,” ungkapnya yang datang bersama kedua orang tua dan adik-adiknya.

Essy pemuda setempat juga mengaku hal senada dimana ada pembenahan oleh pemerintah yang menjadikan lokasi itu sebagai tempat wisata.

“Aduh, pastinya senang ditempat ini bisa jadi tempat wisata apalagi kalau malam minggu,”ucapnya.

Masyarakat Mappi memiliki dua destinasi untuk berswafoto yang berada ditengah pusat Kota Keppi yakni di Lingkaran Distrik dan Depan Rujab Bupati Mappi.

 

penulis : Anya Fatma
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI