Dinas KLH Papua Promosikan Produk UMKM Koperasi Binaan di Anjungan Papua TMII

Kepala Dinas KLH Papua Jan Jap Ormuseray menyerahkan produk UMKM koperasi binaannya kepada Kepala Badan Penghubung Daerah Papua, Alexander Kapisa. (Foto: Dok Humas Pemprov Papua)
Kepala Dinas KLH Papua Jan Jap Ormuseray menyerahkan produk UMKM koperasi binaannya kepada Kepala Badan Penghubung Daerah Papua, Alexander Kapisa. (Foto: Dok Humas Pemprov Papua)

NABIRE | Kepala Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLH) Papua, Jan Jap Ormuseray, Jum’at (9/6/2023), menyerahkan produk UMKM Binaan Dinas KLH Papua kepada Kepala Badan Penghubung Daerah Papua, Alexander Kapisa untuk dipromosikan di Pojok UMKM yang ada di Anjungan Papua Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Produk UMKM ini adalah produk yang ada di Koperasi Serba Usaha Rimbawan Papua yang merupakan pusat oleh-oleh khas Papua, lokasinya sendiri di Jalan Raya Sentani-Abepura, Kota Jayapura, Papua.

Kepala Dinas KLH Papua dalam keterangan tertulisnya kepada awak media ini mengatakan produk UMKM itu adalah produk hasil binaan Dinas KLH Papua.

“Kami mendukung untuk membantu pemasaran hasil produk UMKM yang ada di Koperasi Serba Usaha Rimbawan Papua. Selama ini pemasaran di Papua sendiri sudah berjalan, dan sudah menjadi salah satu outlet pusat oleh-oleh khas Papua yang ada di Kota Jayapura. Sekarang kita dorong melalui kerjasama dengan Badan Penghubung Daerah Papua di Jakarta agar pemasarannya semakin meluas sampai ke Jakarta ini,” kata Jan Jap Ormuseray.

Langkah pemasaran produk UMKM di Pojok UMKM Anjungan Papua tersebut, pihaknya sudah melaporkannya kepada Plh Gubernur dan Bapak Plh Sekda Papua, dan keduanya pun sangat mendukung itu.

“Terimakasih kami sampaikan kepada Bapak Plh Gubernur, Bapak Plh Sekda dan Ibu Asisten 2 yang mendukung langkah kami dalam mempromosikan produk UMKM orang asli Papua sampai ke Jakarta di Anjungan Papua, di TMII ini,” ucap Jan Jap Ormuseray.

Pada kesempatan itu, Kepala Badan Penghubung Daerah Papua Alexander Kapisa juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama ini.

Dinas KLH Papua, lanjut Alexander Kapisa, adalah Dinas pertama yang melakukan kerjasama dengan UPTB Anjungan Papua untuk memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada di Anjungan.

“Kami berharap selanjutnya semakin banyak Dinas di Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota yang ada di Papua yang memanfaatkan Anjungan Papua ini untuk mempromosikan produk UMKM daerah agar pemasarannya semakin luas,” kata Alexander Kapisa.

Kepala Dinas KLH Papua menyerahkan sebanyak 45 jenis produk seperti tepung sagu, minyak serai, tas alkitab, noken Wamena dan banyak lagi produk UMKM lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *