Gol Reno Salampessy Menangkan Sepakbola PON Papua

Tim sepakbola Papua kontra Riau di PON XXI Aceh-Sumut. (Foto: Dok PB PON Aceh)
Tim sepakbola Papua kontra Riau di PON XXI Aceh-Sumut. (Foto: Dok PB PON Aceh)

JAYAPURA, Seputarpapua.com | Gol Reno Salampessy mengantarkan kemenangan perdana tim sepakbola putra Papua dengan skor akhir 1-0 atas wakil Riau pada babak penyisihan Grup C iven Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara, 2024.

Kemenangan bagi pasukan Moses Banggo tersebut berlangsung di Stadion Blang Paseh Sigli, Pidie, Aceh, Senin (2/8/2024) sore.

Laga itu sempat tertunda sejam lantaran diguyur hujan, membuat lapangan tergenang pada babak pertama, namun dilanjutkan kembali. Alhasil, gol dari anak kandung Ricardo Salampessy memenangkan tim sepakbola Papua.

Pelatih kepala sepakbola putra Papua, Moses Banggo bersyukur timnya bisa mendapatkan kemenangan pertama di iven PON XXI Aceh-Sumut, meski ada sejumlah perbaikan lantaran para pemainnya terlihat demam panggung yang membuat permainan tidak berkembang.

“Kami bersyukur bisa menang dilaga perdana di PON XXI, meski anak-anak babak pertama masih sedikit canggung, tapi setelah babak kedua berjalan kembali, mereka mulai cair permainan dan menerapkan program yang selama ini sudah diberikan,” kata Moses Banggo.

Dia katakan, sejumlah peluang mampu didapatkan namun tak bisa di konversikan menjadi gol, salah satunya hadiah penalti.

“Tadi kita dapat penalti, tapi Reno tidak mampu jalankan menjadi gol karena kiper bisa menangkap. Tapi dia sudah membayar itu semua dengan golnya dibabak kedua,” ujarnya.

Selain itu, pada laga kedua pada Kamis, 5 September 2024 melawan Jawa Timur, banyak evaluasi yang perlu dibenahi terutama memanfaatkan peluang menjadi gol.

“Babak pertama kita punya empat peluang gol tapi tidak mampu dikonversi. Begitu juga dibabak kedua, kami menguasai jalannya pertandingan terhitung ada 5 peluang emas juga, namun masih sama penyelesaian belum maksimal. Itu yang kita benahi,” pungkasnya.

penulis : Vidi
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan