TIMIKA | Gubernur Papua Lukas Enembe dijadwalkan akan membuka Konferensi Gereja Kingmi di Kabupaten Mimika.
Konferensi Gereja Kingmi akan dimulai pada Senin 1 hingga Sabtu 6 November 2021 di Gereja Kingmi Martin Luther Jalan Agimuga, Mile 32, Timika.
“Nanti dibuka oleh Gubernur Provinsi Papua,” kata Bupati Mimika Eltinus Omaleng saat diwawancara di Gereja Kingmi Mile 32 Timika, Senin (25/10/2021).
Selain dibuka Gubernur Papua Lukas Enembe, menurut Bupati Eltinus, Menteri Agama dan Dirjen Otda direncanakan menghadiri acara pembukaan tersebut.
“Termasuk Menteri Agama dan juga Dirjen Otda mereka akan datang pada pembukaan,” ujarnya.
Bupati Eltinus mengatakan, persiapan pelaksanaan Konferensi Gereja Kingmi dimulai hari ini Senin (25/10/2021) dengan mengadakan bakar batu untuk mengumpulkan masyarakat.
“Mulai hari ini kita bakar batu sedikit untuk kita kumpulkan orang mulai ambil kayu bakar dengan batu,” ungkapnya.
Sementara pada tanggal 28 Oktober, seluruh peserta Konferensi Gereja Kingmi sudah mulai berdatangan dari seluruh Tanah Papua.
Menurut Bupati Eltinus, persiapan Konferensi Gereja Kingmi akan dilakukan hingga 30 Oktober. Kemudian tanggal 1 November acara pembukaan.
“Acaranya akan besar sekali disini,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan