WAMENA, Seputarpapua.com | Sebanyak 70 TPS di tiga Kabupaten di Papua Pegunungan akan menggelar Pemungutan Suara Ulang atau PSU pada Sabtu (07/12/2024).
Puluhan TPS ini tersebar di 3 kabupaten diantaranya, Kabupaten Yalimo 40 TPS, Tolikara 12 TPS dan Jayawijaya 18 TPS.
“Berdasarkan rekomendasi Bawaslu, kita akan menggelar PSU di 70 TPS. Untuk Yalimo di Distrik Apalapsili itu 40 TPS, Kabupaten Tolikara itu di Karubaga 12 TPS dan Jayawijaya di Distrik Wamena ada 18 TPS,” kata Komisioner KPU Papua Pegunungan, Melkianus Kambu saat ditemui di Wamena, Jumat (06/12/2024).
Melkianus menjelaskan, PSU di 70 TPS ini digelar karena waktu pencoblosan tanggal 27 November, masyarakat menggunakan system noken, padahal daerah-daerah ini sudah menggunakan system nasional atau one man one vote.
“Jadi pada tanggal 27 November itu masyarakat di 70 TPS ini melakukan kesepakatan atau system noken dan tidak menggunakan system nasional. Nah ini jelas melanggar sehingga Bawaslu mengeluarkan rekomendasi PSU,” jelasnya.
Melkianus menyebut, seluruh logistik PSU sudah tiba di tiga distrik ini untuk menggelar PSU. sehingga diharapkan digelar secepatnya untuk pleno.
“Semua sudah siap baik petugas maupun logistik, jadi kita harapkan agar PSU digelar langsung selesai untuk rekapitulasi dan dibawa ke kabupaten untuk pleno karena tanggal 9 Desember itu semua pleno sudah harus selesai,” pintanya.
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis