Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri Kunjungi Asmat, Bapati Elisa Kambu: Terima Kasih atas Perhatian Polda Papua

Bupati Asmat Elisa Kambu menyambut kedatangan Kapolda Papua di Asmat, Sabtu (25/2/2023). (Foto: Ist)
Bupati Asmat Elisa Kambu menyambut kedatangan Kapolda Papua di Asmat, Sabtu (25/2/2023). (Foto: Ist)

TIMIKA | Bupati Asmat Elisa Kambu mengapresiasi TNI-Polri di Kabupaten Asmat yang telah bekerjasama dengan pemerintah daerah dalam menjaga situasi Kamtibmas yang terus kondusif.

Tak hanya itu, dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri yang telah memberikan perhatian kepada anak-anak Asmat sehingga berhasil menjadi anggota Polri.

“Kami dari Pemerintah Daerah akan terus memberikan dukungan kepada anak-anak kami dari berbagai rumpun yang ada di Kabupaten Asmat, agar nantinya dapat mengikuti seleksi Bintara Polri,” kata Bupati dalam Peresmian Rumah Adat di Kampung Ewer yang digelar melalui kegiatan tatap muka, Sabtu (25/2/2023) yang juga dihadiri Kapolda Papua.

Turut hadir Plt. Sekda Asmat Absalom Amiyaram, Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi serta Sesepuh Adat Masyarakat Asmat Niko Ndepi.

Sesepuh Adat Masyarakat Asmat, Niko Ndepi menyambut hangat. Dengan mengucapkan selamat datang serta kebanggaannya terhadap Kapolda Papua bersama rombongan yang sudah hadir di rumah adat Jew, Kampung Ewer.

“Kami disini berterimakasih kepada Kepolisian khusunya Polres Asmat yang selalu melindungi kami, sehingga Kabupaten Asmat bisa kondusif dari waktu ke waktu sesuai dengan inti dari pada seluruh adat kita,” ungkapnya.

Dihadapan Kapolda Papua dan juga Bupati, ia menjelaskan, makna tungku yang merupakan pusat kebudayaan secara Kristen Katolik. Hal tersebut adalah aset persembahan.

Selain itu, masyarakat Kampung Ewer juga meminta infrastruktur dasar seperti jalan serta penerangan.

“Maka dari itu, perkenankan kami menyampaikan terimakasih dimana dengan keamanan dan upaya terbatas ini masyarakat mampu membangun. Kami juga meminta dukungan kepada bapak Kapolda untuk putra-putri kami yang ingin tes Kepolisian,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolda yang merupakan anak adat suku besar Auyu merasa bangga karena bisa hadir dan diterima di rumah adat Jew.

Ia mengatakan, bahwa Bupati Asmat yang juga hadir telah mendengar keinginan masyarakat dan memang kedepan akan ada program pembangunan yang menyentuh daerah-daerah pinggiran.

“Mewakili pemerintah, saya mengucapkan terimakasih apabila masyarakat membuka diri untuk membangun infrastruktur dan akan kami sampaikan kepada pimpinan tertinggi agar dapat memperhatikan Kabupaten Asmat,” ucapnya.

Terkait rekrutmen Bintara, Kapolda menyamapaikan, permohonan maaf apabila di 23 Distrik di Asmat, ada yang belum terakomodir, harapnya nanti ada keterwakilan diantara suku-suku disini.

“Tentunya ini menjadi salah satu program dalam merekrut anak-anak Papua untuk bisa menjadi Polisi di kampungnya,” jelasnya.

Ia menambahkan dengan  meminta dukungan agar kedepan anak-anak Papua bisa menjadi sepertinya, sehingga dapat mengakomodir upaya pendekatan melalui kebudayaan.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI