Jeda Kompetisi, Persipura Agendakan Ujicoba dengan Klub Liga 1 dan Liga 3

Tim Persipura Jayapura saat latihan di Biak. (Foto: Official Persipura)
Tim Persipura Jayapura saat latihan di Biak. (Foto: Official Persipura)

JAYAPURA | Persipura Jayapura mengagendakan laga ujicoba dengan tim-tim Liga 1 seperti Persija Jakarta dan Bhayangkara FC, guna menjaga kemampuan bertanding para pemainnya, pasca ditundanya Kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2022-2023 akibat insiden Kanjuruhan Malang.

“Serangkaian ujicoba kita dengan tim-tim yang sepadan, melawan tim-tim Liga 1 di luar Papua. Saat ini komunikasi dengan tim sekelas Persija Jakarta maupun Bhayangkara FC sudah terjalin,” kata Pelatih kepala Persipura, Ricky Nelson di Jayapura, Kamis (6/10/2022).

Ricky Nelson mengatakan akan terus berkomunikasi dengan manajemen untuk menjajal klub Liga 1. Jika tidak bisa terwujud, ia berencana hanya menjajal klub Liga 3 agar mengasah performa tim saat jeda Kompetisi Liga 2.

“Kami sudah usulkan program tersebut kepada manajemen tinggal keputusan manajer apakah menyetujui atau tidak. Komunikasi akan terus kami lakukan bersama manajemen untuk mencari jalan keluar yang terbaik. Tapi memang agak sulit karena saya maunya juga Liga 3 karena kalau mereka istirahat kita mau uji coba. Tapi kalau tidak kita lihat bagaimana nanti, dan seperti apa mau manajer nanti,” kata Ricky

Eks pelatih sepakbola PON NTT ini mengungkapkan program latihan tetap diberikan. Pasalnya jeda kompetisi juga dapat memberikan keuntungan bagi tim untuk berbenah, meski belum mengetahui kapan keputusan kompetisi digulirkan kembali.

“Berkaca pada laga kita lawan Persewar kemarin, khususnya pada babak pertama itu. Penguasaan bola kita kalah, jadi itu juga yang mau kita benahi, terus masalah transisi dan terakhir soal penyelesaian akhir, ini yang masih terus kita pertajam. Karena waktu lawan Persewar kemarin hampir kita tidak bisa menyerang. Ini yang menjadi catatan penting kita supaya kita bisa perbaiki di game berikutnya,” tandas Nelson.

penulis : Vidi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *