Kepala Distrik, Kampung dan Kelurahan di Mimika Harus Rapid Test

Pertemuan di Hotel Grand Mozza Timika. Foto: Anyafatma/SP
Pertemuan di Hotel Grand Mozza Timika. (Foto: Anyafatma/SP)

TIMIKA | Pemerintah Kabupaten Mimika terus melakukan upaya pengendalian penyebaran virus corona di daerah itu mulai dari area perkotaan hingga ke perkampungan di pesisir maupun pegunungan.

Pemerintah Kabupaten diwakili Asisten I Setda Mimika Demianus Katiop, Asisten III Nicolaas Kuahaty dan Staf Ahli Bupati Cherly Lumenta melakukan rapat terbatas
bersama para Kepala Distrik dan Lurah untuk membahas penanganan Covid-19 di Mimika di Hotel Grand Mozza Timika membahas pencegahan dan penanganan covid-19 di Mimika.

Strategi untuk sosialisasi terhadap masyarakat telah disiapkan oleh pemerintah distrik hingga ke kampung dan Kelurahan.

Namun untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat, para kepala distrik dan kepala kampung atau kelurahan harus dipastikan sehat dan bebas dari paparan virus corona terlebih dahulu.

Cherly Lumenta dalam pertemuan itu mengatakan bahwa kepala distrik, kepala kampung dan kelurahan saat ini merupakan garda terdepan menjelang pemberlakuan PSBB yang direncanakan pemerintah.

“Oleh karena itu mereka ini ditest rapid test, jangan sampai mereka pulang ke kampung bawa virus ke kampung,” kata Cherly, Jumat (17/4).

Katanya, rapid test dilakukan bertujuan agar melindungi diri dan keluarga kemudian sebagai garda terdepan di kampung nantinya, para aparat pemerintah sudah harus sehat.

 

Reporter: Anya Fatma
Editor: Misba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *