KKB Serang Pekerja Bangunan di Yahukimo, Tiga Tewas

Ilustrasi
Ilustrasi

JAYAPURA | Lima warga sipil terdiri dari empat pekerja bangunan dan satu kepala kampung diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Pingki, Distrik Seradala, Kabupaten Yahukimo, Papua, pada Kamis (24/6/21) siang.

Dalam penyerangan tersebut, tiga orang dikabarkan tewas ditembak dan dibacok. Sementara dua lainnya luka-luka setelah diserang kelompok tersebut.

Kapolres Yahukimo AKBP Deni Herdiana yang dihubungi awak media pada Kamis malam membenarkan kejadian tersebut.

Kapolres mengatakan, para korban sementara mengerjakan bangunan milik warga setempat. Tiba-tiba KKB datang dan menembaki mereka.

Kepala kampung yang mencoba melindungi para pekerja juga ikut ditembak.

“Pada saat korban ini sementara bekerja, tiba-tiba KKB datang dan menembaki para pekerja. Saat itu ada kepala kampung yang mencoba membela para pekerja, tapi dia juga ikut ditembak oleh KKB,” kata AKBP Deni.

“Dari kejadian tersebut ada tiga orang pekerja yang dikabarkan meninggal sementara dua orang lainnya termasuk kepala kampung mengalami luka dan masih ada di lokasi kejadian,” sambungnya.

penulis : Firga
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *