Koramil Agats Salurkan Bantuan Presiden, Bupati Asmat: Tidak Semua Daerah Dapat

FOTO BERSAMA | Bupati Asmat Elisa Kambu dan pihak terkait berfoto bersama dengan penerima manfaat, Sabtu (16/4/2022). (Foto: Fagi/Seputarpapua)
FOTO BERSAMA | Bupati Asmat Elisa Kambu dan pihak terkait berfoto bersama dengan penerima manfaat, Sabtu (16/4/2022). (Foto: Fagi/Seputarpapua)

ASMAT | Koramil 1707/08/ Agats menyalurkan bantuan Presiden melalui program  Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung, dan Nelayan (BTPKLWN) kepada penerima manfaat di Kabupaten Asmat, Papua.

Bantuan ini disalurkan di Halaman Koramil Agats, Sabtu (16/4/2022).

Program BTPKLWN oleh pemerintah menunjuk TNI untuk menyalurkan kepada penerima manfaat.

Di Asmat, sebanyak 400 penerima manfaat yang berhak mendapatkan bantuan ini.

“Setiap orang mendapatkan Rp600.000. Syaratnya adalah mereka kumpulkan KTP dan KK,” kata Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol (CZI) Muh Rois Edy Susilo.S.T.

Letkol Rois berharap bagi mereka yang mendapatkan bantuan ini dapat membantu untuk meninkatkan ekonomi di masa pandemi Covid-19.

“Semoga para penerima manfaat bantuan BTPKLWN-TNI dapat digunakan  kebutuhan ekonomi keluarga yang berkelanjutan,” pungkas Letkol Rois.

Sementara itu, Bupati Asmat Elisa Kambu menyampaikan, masyarakat di Kabupaten Asmat tetap bersyukur dengan bantuan yang diberikan oleh pemerintah melalui TNI.

“Tidak semua daerah mendapatkan bantuan yang sama. Kita bersyukur Asmat termasuk daerah yang diberikan bantuan  BTPKLWN-TNI,”akui

Dikesempatan itu, Bupati mengajak kepada seluruh masyarakat jaga kedamaian antara sesama.

“Kita tetap rukun, sehingga daerah ini diberikan keberkahan demi kesejahteraan semuanya,” ujarnya.

Bupati juga menyampaikan, kepada umat Muslim selamat menjalankan ibadah puasa 1443 H 2022. Dan juga kepada umat Kristiani selamat hari raya Paskah 2022.

“Semoga segala aktivitas ibadah yang di jalankan oleh umat Muslim maupun umat Kristiani dapat menjadi jalan keselamatan di dunia maupun akhirat,” pungkas Bupati.

Penyaluran bantuan tersebut dihadiri Kapolres Asmat AKBP Dhani Gumilar, Danramil Agats Kapten Inf Ronny, Perwakilan Dinas Perikanan Asmat Sukartono.P dan undangan terkait.

penulis : Faqi Difinubun
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *