KPU Supiori Tetapkan Yan Imbab-Nichodemus Sebagai Bupati dan Wabup Terpilih

SERAHKAN | Ketua KPU Supiori menyerahkan SK penetapan calon terpilih kepada Bupati Supiori terpilih, Drs. Yan Imbab dan Wakil Bupati Supiori terpilih, Nichodemus Ronsumbre di Kantor KPU Supiori, Sabtu (23/1). (Foto: Ist/SP)
SERAHKAN | Ketua KPU Supiori menyerahkan SK penetapan calon terpilih kepada Bupati Supiori terpilih, Drs. Yan Imbab dan Wakil Bupati Supiori terpilih, Nichodemus Ronsumbre di Kantor KPU Supiori, Sabtu (23/1). (Foto: Ist/SP)

Sementara itu, Komisioner KPU Supiori Divisi Teknis, Marhaen Matoneng menuturkan bahwa setelah proses penetapan calon bupati dan wakil bupati terpilih Pilkada Supiori tahun 2020, selanjutnya pada Senin (25/1), KPU Supiori mengirim pengusulan pengesahan pengangkatan calon terpilih kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Supiori.

“Selanjutnya DPRD akan melaksanakan rapat paripurna untuk menindaklanjuti penetapan calon terpilih dan memproses ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) melalui Gubernur Papua, “tuturnya.

Sementara itu, Bupati terpilih Kabupaten Supiori, Drs. Yan Imbab menjelaskan bahwa tanggal 23 Januari 2021 menjadi momentum bersejarah dimana dirinya bersama Wakil Bupati terpilih Supiori, Nichodemus Ronsumbre ditetapkan sebagai calon terpilih pada Pilkada Supiori tahun 2020.

“Bagi seluruh masyarakat Supiori yang telah memilih pada tanggal 9 Desember 2020, terima penghargaan yang tulus dari kami berdua, tentu komitmen dalam mewujudkan Supiori Menuju Sejahtera (SMS) menjadi fokus utama dalam lima tahun kepemimpinan, “jelasnya.

Yanim, sapaan akrabnya mengapresiasi kinerja dari pihak penyeelenggara baik KPU maupun Bawaslu yang mana telah melaksanakan tahapan pilkada dengan baik.

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada TNI/Polri yang telah menjaga kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan baik,”katanya.

Tak hanya itu, insan pers juga tidak luput dari perhatian paslon dengan tagline SMS ini. Yanim menyampaikan terima kasih kepada pers, yang telah membantu mempublikasilan pemberitaan IMANI, selama pelaksanaan pilkada Supiori tahun 2020.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Bupati terpilih, Nichodemus Ronsumbre, menghimbau kepada masyarakat Supiori, terutama pendukung IMANI agar tetap bersabar dan menjaga Kamtibmas di Kabupaten Supiori.

“Kita bersama-sama mengawal proses pengusulan pengesahan di DPRD Supiori, nantinya ke Gubernur, dan ke Kemendagri, sy minta kita kawal dan jaga Kamtibmas di daerah,”ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI