Lokasi Jatuh Pesawat Susi Air PK-BVM Masih Dekat Bandara Duma, Warga Daki Bukit Beri Informasi

Tim penyelamat menuju lokasi jatuh pesawat. (Foto: Ist)
Tim penyelamat menuju lokasi jatuh pesawat. (Foto: Ist)

TIMIKA | Tim SAR gabungan menyebutkan bahwa telah memperoleh informasi terkait para korban dari pesawat Susi Air PK-BVM yang mengalami insiden jatuh di wilayah Duma, Distrik Dumudama, Kabupaten Paniai, Papua, Kamis (23/6/2022).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, George L.M Randang juga mengatakan, infomasi yang diperoleh p
bahwa para korban atau kru dan penumpang dalam pesawat tersebut dalam kondisi selamat.

“Kita tim SAR sudah dapat informasi korban selamat. Namun kita juga harus melihat langsung, riil-nya di lokasi. Kondisinya seperti apa, kita belum bisa ambil kesimpulan ya bersama, karena tim masih dalam tahap penelusuran dimana posisinya,” kata George di Bandara Mozes Kilangin Timika.

Saat ini kata dia, tim SAR gabungan tengah menuju lokasi kejadian yang kebetulan posisinya dekat dari Bandara Duma. Yangmana dari Timika, tim SAR gabungan menggunakan pesawat helikopter jenis Caracal milik TNI-AU.

“Ada masyarakat di lokasi tersebut yang sudah memberi informasi, lewat kerja kerasnya mendaki perbukitan untuk menginformasikan kepada masyarakat yang ada di Timika ini,” kata George.

“Titik jatuhnya, kalau dari aplikasi kami estimasi kurang lebih 3 sampai 4 nautical mile (Nm) dari bandara Duma,” ungkapnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *