Mau Nonton Pertandingan PON? Kamu Wajib Ikuti Peraturan

VENUE | Tim Futsal Papua berlatih di Venue Futsal Mimika. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)
VENUE | Tim Futsal Papua berlatih di Venue Futsal Mimika. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)

TIMIKA | Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika sekaligus Ketua Bidang Kesehatan Sub PB PON Mimika, Reynold Rizal Ubra menyebutkan persyaratan yang perlu dibawa penonton pertandingan PON XX di Klaster Mimika.

“Penonton wajib vaksinasi. Semua akan diperiksa menggunakan aplikasi peduli lindungi,” katanya saat diwawancara di Timika, Rabu (22/9/2021).

Masyarakat yang memiliki smartphone bisa download aplikasi peduli lindungi dan mengisi data diri dan petugas bisa melakukan verifikasi langsung melalui aplikasi.

“Yang tidak pakai smartphone bawa NIK, kami akan lakukan verifikasi,” katanya.

Selain vaksin, penonton juga wajib memakai masker dan membawa handsanitizer pribadi.

“Duduk sesuai yang sudah diatur,” ujarnya.

Selain vaksin minimal dosis pertama, penonton juga tidak sedang dalam kondisi batuk maupun pilek.

Semua peraturan-peraturan di venue wajib diikuti karena ada tim pengawas prokes yang berjaga.

“Yang penting vaksinasi minimal dosis pertama, tidak batuk tidak pilek. menggunakan masker, tidak salaman, menjaga jarak. Ada tim pengawas prokes yang jaga,” jelas Reynold.

penulis : Anya Fatma
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *