OW Anggota KKB Puncak Jaya Sembilan Kali Lakukan Aksi Penyerangan dan Perampasan Senpi

Ilustrasi
Ilustrasi

TIMIKA | Oniara Wenda alias WO, DPO anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) wilayah Pilia, Kabupaten Puncak Jaya telah melakukan berbagai aksi penembakan dan perampasan senjata apil milik personel Polri.

Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw mengatakan, DPO OW merupakan pasukan KKB pimpinan Purom Okiman Wenda yang terlibat sejumlah aksi penembakan dan perampasan senjata api milik personil Polri.

“Kurang lebih ada sembilan aksi penembakan dan perampasan senjata api yang dilakukan OW bersama kelompoknya,” kata Kapolda melalui pres release yang diterima seputarpapua.com, Selasa (2/6).

Kapolda menjelaskan, kasus penembakan dan perampasan senjata api milik personel Polri yang dilakukan OW, yakni pertama perampasan SMR (Senjata Mesin Ringan) jenis Arsenal di Kabupaten Puncak jaya bulan Januari tahun 2011 yang mengakibatkan 1 Personil Brimob Polda Papua meninggal dunia.

Aksi kedua, yakni penembakan dan penyerangan serta perampasan senpi organik jenis revolver milik Kapolsek Mulia, AKP Dominggu Awes di Bandara Mulia Puncak Jaya bulan November tahun 2011.

Ketiga, perampasan senpi organik Polres Lanny Jaya, Jenis AK-47, yang dipegang oleh Brigpol Amaluddin Elwakan, pada tahun 2011 di Tiom, Kabupaten Lannyjaya.

Keempat, penembakan dan penyerangan Polsek Pirime pada bulan November tahun 2012 yang mengakibatkan tiga anggota Polri meninggal dunia;

Kelima, penembakan terhadap Mantan Kapolri Jendral (Purn) Tito Karnavian, yang saat itu menjabat sebagai Kapolda Papua, pada 28 November tahun 2012 saat akan menuju ke TKP Polsek Pirime.

Keenam, penyerangan dan penembakan serta pencurian senjata api Anggota Polri di Jalan Trans Indawa-Pirime tanggal 28 Juli 2014.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI