Pangdam: Mama-Mama Papua adalah Pahlawan Ekonomi Indonesia

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa foto bersama Mama-mama Papua dan jajaran Kodam. (Foto: Alley/Seputarpapua)
Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa foto bersama Mama-mama Papua dan jajaran Kodam. (Foto: Alley/Seputarpapua)

JAYAPURA | Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa menyebut Mama-mama Papua yang bergelut di dunia Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) sebagai pahlawan untuk perekonomian Indonesia.

“Mereka adalah pejuang untuk ekonomi Indonesia. Mereka menyelamatkan ekonomi Indonesia melalui usaha yang mereka geluti,” sebutnya saat meresmikan Gerai Bang Pace di Bandara Sentani Jayapura pada Minggu, 8 Januari 2023.

Dituturkan alumnus Akademi Militer 1991 ini, meski krisis ekonomi yang sedang melanda dunia saat ini, tetapi sektor ekonomi Indonesia khususnya Papua bisa kuat karena kekuatan dari UMKM.

“Dengan banyaknya lapak-lapak UMKM lebih khusus Mama-mama Papua maka kita bisa keluar dari krisis ekonomi,” tuturnya.

Pangdam mencontohkan, di saat masa Pandemi Covid-19, ada banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan dan mata pencarian menurun. Meskipun begitu, daya juang UMKM selalu membuat termotivasi.

“Maka itu mari kita dukung eksistensi UMKM di Papua. Mereka adalah pahlawan ekonomi yang di setiap krisis selalu berhasil menjadi juru selamat. Mereka bangkit dan pulihkan ekonomi kita,” pungkasnya.

 

penulis : Alley

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI