Panitia Apresiasi Semua Pihak Terkait Peresmian Venue dan Hitung Mundur PON Papua

Gubernur Papua Lukas Enembe dan Wagub Klemen Tinal saat menekan tombol sirene menandakan hitung mundur 361 Hari Menuju PON XX 2021. Foto: Vidi/SP
Gubernur Papua Lukas Enembe dan Wagub Klemen Tinal saat menekan tombol sirene menandakan hitung mundur 361 Hari Menuju PON XX 2021. (Foto: Vidi/SP)

JAYAPURA | Puncak peresmian venue Pekan Olahraga Nasional (PON) XX bersamaan dengan pergantian nama bandar udara Sentani menjadi Dortheys Hiyo Eluay, Jumat (23/10) di Stadion Lukas Enembe berjalan lancar, meskipun pihak keamanan sempat dibuat sibuk dengan membludaknya pengunjung dan tamu undangan.

Peresmian yang digelar tertutup untuk umum dan hanya disiarkan melalui live streaming media sosial itu hanya melibatkan jajaran Muspida dan kalangan tertentu yang memiliki akses masuk berupa id card yang diterbitkan berdasarkan hasil rapid test.

Kepada wartawan, Ketua Panitia Besar (PB) PON XX yang juga selaku Ketua Panitia peresmian, Yunus Wonda mengapresiasi dukungan semua pihak baik keamanan dan masyarakat Papua, meski berlangsung secara tertutup dan melalui virtual, agenda seremonial tersebut dapat berjalan dengan sukses dan aman.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya peresmian venue PON, pergantian nama bandara hingga hitung mundur PON XX. Meskipun persiapan panitia kurang lebih hanya dua minggu dan kami akui belum sempurna, tapi paling tidak, kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mensukseskan acara ini, sehingga semua agenda berjalan dengan baik,” katanya.

Dikatakan dengan resminya hitung mundur 361 hari menuju PON XX Papua 2021 mendatang menjadi tugas besar untuk suksesnya PON di bumi Cenderawasih Papua.

“Jadi hitung mundur ini menandakan bahwa waktu sudah kian dekat, sehingga persiapan kita di semua cluster harus terus digenjot. Kita ingin buktikan kepada seluruh KONI di Indonesia, bahwa kami Papua juga bisa dan mampu jadi tuan rumah sesuai dengan harapan dan jargon kita, Torang Bisa,” tegasnya.

Tak lupa pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPR Papua ini mengapresiasi semua media cetak, elektronik dan online di Papua yang telah memberikan informasi kesiapan Papua sebagai tuan rumah PON XX 2021.

“Kami menyampaikan banyak terima kasih kepada masyarakat Papua dan pendukung acara hari ini, terutama media yang terus menggaungkan kesiapan Papua sebagai tuan rumah PON,” tandasnya.

 

Reporter: Vidi
Editor: Misba Latuapo

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *