PDP yang Meninggal Dunia di Timika Terkonfirmasi Positif Covid-19

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Papua, dr. Silwanus Sumule
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Papua, dr. Silwanus Sumule

TIMIKA | Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Timika yang meninggal dunia di RSUD Mimika, Papua, pada Senin (6/4) kemarin terkonfirmasi positif Covid-19.

Hal ini disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule dalam video conference, Selasa (7/4) malam.

“PDP yang meninggal dunia Senin kemarin di Timika hasilnya positif Covid-19,” kata Sumule.

Sebelumnya, pasien berinisial LB ini dinyatakan meninggal dunia Senin pukul 13.30 WIT.

Jenazah LB langsung dimakamkan dengan protokol pemakaman pasien Covid-19 di Tempat Pemakaman Umum (TPU) SP1, sekitar pukul 17.00 WIT.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Perecepatan Pengendalian Covid-19 Mimika, Reynold Ubra mengatakan, LB sebelumnya sempat akan menjalani isolasi di penampungan yang sudah disiapkan Tim Gugus Tugas Percepatan Pengendalian Covid-19 Mimika, pada Jumat minggu lalu.

Namun, karena memiliki riwayat penyakit lain hingga akhirnya dibawa ke RSUD Mimika.

Menurut Reynold, dari tracing contact LB, kurang lebih 3 orang yang mempunyai kontak erat. Bahkan seorang memiliki gejala Covid-19 yaitu demam, batuk dan sesak.

“LB terpapar dari cluster Lembang,” ujar Reynold dalam video conferencenya, Senin malam.

 

Reporter: Aditra
Editor: Sevianto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *