Pekerja Freeport Asal Selandia Baru Tewas Dalam Serangan KKB di Timika

Petugas IRG sedang melakukan upaya pertolongan pertama kepada salah satu korban penembakan di pusat perkantoran Freeport di Kuala Kencana. (Foto: Ist/SP)
Petugas IRG sedang melakukan upaya pertolongan pertama kepada salah satu korban penembakan di pusat perkantoran Freeport di Kuala Kencana. (Foto: Ist/SP)

TIMIKA | Karyawan PT. Freeport Indonesia yang merupakan warga negara asing (WNA) asal Selandia Baru, Graeme Thomas Wall tewas dalam insiden penembakan di Kuala Kencana, Mimika, Papua, Senin (30/3).

Serangan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di kantor Freeport Indonesia (Office Building/OB 1) itu, juga melukai dua pekerja yakni Jibril M.A Bahar tertembak di paha, serta Ucok Simanungkalit terkena serpihan peluru di siku kanan dan punggung.

Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gde Era Adhinata, mengatakan serangan itu diduga dilakukan oleh KKB pimpinan Joni Botak dan rekannya Gusbi Waker, kelompok separatis Papua yang bermarkas Kali Kopi.

“Selaku Kapolres Mimika berduka atas aksi penembakan yang menimbulkan korban jiwa tersebut,” katanya di Kuala Kencana, Timika, Senin.

AKBP Era menerangkan, KKB melakukan serangan dari arah hutan tepat di belakang Kantor PT. Freeport Indonesia (OB 1), di dekat Gereja Betlehem Kuala Kencana.

“Dari aksi tersebut ada tiga korban, satu WNA (meninggal dunia) dan dua WNI satunya luka tembak di paha dan satunya terkena serpihan,” jelasnya.

Jenazah Graeme Thomas Wall rencananya akan dievakuasi dari Klinik Kuala Kencana untuk dipulangkan ke negara asalnya di Selandia Baru (New Zealand).

“Setelah kejadian, langsung dilakukan pengejaran. Untuk sebagian daerah akan kita perkuat di Kuala Kencana, dan kita berharap segera mungkin dapat menangkap pelaku,” tambahnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan