Pemkab Puncak Salurkan 100 Ton Beras untuk Masyarakat Dimasa Pandemi Covid-19

SERAHKAN - Wakil Bupati Puncak Pelinus Balinal mewakili Bupati Willem Wandik menyerahkan simbolis bantuan beras untuk masyarakat, Kamis (7/5). Foto: Kominfo Puncak
SERAHKAN | Wakil Bupati Puncak Pelinus Balinal mewakili Bupati Willem Wandik menyerahkan simbolis bantuan beras untuk masyarakat, Kamis (7/5). Foto: Kominfo Puncak

ILAGA | Pemerintah Kabupaten Puncak, Papua, menyalurkan beras sebanyak 100 ton untuk masyarakat dimasa pandemi virus corona baru atau Covid-19.

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Wakil Bupati Pelinus Balinal mewakili Bupati Puncak Willem Wandik, di Distrik Beoga dan Sinak, Kamis (7/5).

Bantuan 100 ton beras ini merupakan tahap pertama, dimana untuk Distrik Beoga dan Sinak mendapatkan 10 ton.

Sedangkan untuk Distrik Ilaga 30 ton, Distrik Doufo dan Agandugume masing-masing-masing 5 ton.

Beras yang disalurkan kepada setiap distrik tersebut nantinya akan dibagikan untuk masyarakat.

Saat penyerahan bantuan tersebut, Wakil Bupati Pelinus Balinal menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 belum diketahui kapan berakhir, sehingga masyarakat tidak hanya berharap kepada bantuan pemerintah saja.

Masyarakat diminta dapat memanfaatkan lahan kebun untuk menamam keladi, ubi dan sayur-mayur lainnya, atau pangan lokal lainnya sebagai konsumsi masyarakat secara umum.

Dengan begitu, maka masyarakat tidak akan mengalami kekurangan pangan dimasa pendemi Covid-19.

“Bantuan ini secara bertahap akan disalurkan oleh pemerintah ke masing-masing distrik. Dimana ada 100 ton beras yang akan dibagikan secara bertahap untuk masyarakat di Kabupaten Puncak,” ungkapnya.

Wakil Bupati juga menghimbau agar masyarakat ikut serta menjaga kesehatan, kebersihan, serta untuk sementara tidak melakukan cumbi atau salaman lokal guna mencegah penularan virus corona.

“Kendati hingga saat ini, di wilayah Kabupaten Puncak masih berstatus zona hijau atau zero penyebaran, namun kita perlu waspada, harus terus menjaga jarak, serta ikut peduli dengan himbauan dari pemerintah,” tambahnya.

Masyarakat juga diminta agar ikut menjaga perbatasan dari kabupaten tetangga seperti di Distrik Beoga, yang berbtasan dengan Intan Jaya, karena memiiki akses jalan darat ke wilayah Nabire dan Enarotali.

Begitu juga Distrik Sinak, yang sebagai pintu masuk dari Kabupaten Puncak Jaya, serta Ilaga sebagai pintu masuk dari Kabupaten Mimika dan Nabire, mengingat sejumlah distrik ini perlu diwaspadai karena bisa menjadi akses pintu masuk virus corona, karena melalui jalan darat.

Sementara itu, Kepala Distrik Sinak Petrus Kogoya mewakili 10 distrik sekitaranya, menyampaikan banyak terima kasih atas bantuan sembako tersebut.

Dalam kesempatan itu juga diserahkan secara simbolis dari Dinas Kesehatan melalui Kepala Dinas Kesehatan Demus Wonda berupa alat pelindung diri (APD), serta kebutuhan medis lainnya untuk puskemas di dua distrik tersebut.

Penyerahan bantuan beras dan APD di Distrik Beoga dan Sinak ini dihadiri juga oleh Kapolres Puncak, Kadis Kominfo dan Kabag Umum, serta masyarakat di sejumlah distrik tersebut.

 

Sumber: Kominfo Puncak
Editor: Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI