Pemprov Papua Resmi Tetapkan Siaga Darurat Hadapi Virus Corona

Sekertaris Daerah Provinsi Papua, T.E.A Herry Dosinaen
Sekertaris Daerah Provinsi Papua, T.E.A Herry Dosinaen

JAYAPURA | Pemerintah Provinsi Papua resmi menetapkan status siaga darurat melawan virus corona atau Covid-19 di Bumi Cenderawasih. 

Hal ini disampaikan oleh Sekertaris Daerah Provinsi Papua, T.E.A Herry Dosinaen usai mengikuti rapat koordinasi dengan DPR Papua di Kota Jayapura, Selasa (17/3) sore.

Dengan status siaga darurat ini, maka seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di 29 Kabupaten/Kota akan bekerja dari rumah, sementara pelajar diliburkan.

“Setelah mengikuti rapat koordinasi dan mendengarkan masukan dari Dinkes dan Balitbangkes terkait beberapa orang yang dalam pemantauan maka status kita saat ini adalah siaga darurat melawan virus corona,” kata Sekda.

“Selama siaga darurat ini maka seluruh ASN di 29 Kabupaten/Kota akan mulai bekerja dari rumah masing-masing. Jadi seluruh aktivitas perkantoran dan kegiatan belajar-mengajar kita liburkan selama 14 hari kerja,” sambungnya.

Sekda menyebut bahwa siaga darurat ini akan berlaku selama 14 hari kedepan dan akan dilihat perkembangannya.

“Siaga darurat berlaku selama 14 hari kerja. Nanti kita akan lihat perkembangan ke depan apakah cukup 14 hari atau diperpanjang,” akunya.

Lebih lanjut Sekda menjelaskan bahwa saat ini pemerintah hanya memberlakukan siaga darurat dan belum memikirkan untuk lockdown.

“Ini hanya siaga darurat, bukan lockdown. Jadi siaga darurat ini berlaku di 29 kabupaten/kota di Papua,” tegasnya.

Saat ini terdapat empat pasien dalam pemantauan di tiga rumah sakit di Papua karena memilki gejala yang sama denan corona virus.

Dua pasien berada di RSUD Jayapura, satu pasien di RSUD Biak dan satu pasien di RSUD Merauke.

Saat ini sampel dari keempat orang tersebut masih dalam pemeriksaan oleh balitbangkes di Jakarta. Rencananya hasil sampel akan diumumkan pada Kamis (19/3) nanti.

 

Reporter: Fnd
Editor: Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *