Penutupan PON Papua di Klaster Mimika Hadirkan Grup Band Ternama

JUMPA PERS | Suasana Jumpa pers di Media Center Hotel Mozza. (Foto: Kristin Rejang/Seputarpapua)
JUMPA PERS | Suasana Jumpa pers di Media Center Hotel Mozza. (Foto: Kristin Rejang/Seputarpapua)

TIMIKA | Penutupan PON XX Papua tahun 2021 tidak hanya dilakukan di Jayapura. Panitia Sub Klaster Mimika juga akan melakukan acara yang sama dengan menghadirkan grup band ternama Indonesia, yakni D’Masiv.

Penyanyi asal Ambon, Maluku, Mitha Talahatu juga akan dihadirkan di acara tersebut, termasuk band lokal dan grup kesenian Papua.

Acara yang akan digelar di Lapangan Timika Indah, Jumat (15/10/2021) bertemakan Gebyar Festival Eme Neme Yauware.

Sekretaris Umum Sub PB PON Klaster Mimika, Cesar Avianto menjelaskan acara tersebut dilaksanakan, karena Gebyar PON belum terlaksana pada saat Pra PON lalu, sehingga disepakati dilaksanakan tanggal 15 Oktober 2021 bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Bupati Kabupaten Mimika, Eltinus Omaleng juga sebagai ketua umum Sub PB PON Klaster Mimika.

“Di momen PON ini juga bertepatan dengan beberapa momen, tanggal 8 Oktober HUT Mimika, besok penutupan ada momen ketua umum ulang tahun,”katanya di Timika, Kamis (15/10/2021).

Cesar mengatakan, kesuksesan PON tidak terlepas dari dukungan masyarakat Mimika. “Kita bisa saksikan semua bagaimana kolaborasi Masyarakat di semua lini bisa berjalan dengan baik,” kata Caesar.

Di Gebyar, kata Cesar, juga akan dilakukan nonton bareng acara seremoni penutupan penyelenggaraan PON di Jayapura oleh Wakil Presiden Republik Indonesia.

“Nanti saat pidato itu kita akan ikuti bersama-sama. Sehingga hikmat dari penutupan yang di Jayapura juga kita bisa lihat sama-sama dalam kebersamaan pada acara gebyar itu,” ujarnya.

Dijelaskan semua telah disiapkan oleh Event Organizer (EO) dan sudah melakukan koordinasi termasuk protokol kesehatan dengan bagian kesehatan PB PON.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika, Reynold Ubra menjelaskan, semua panitia baik EO, talent dan yang berperan dalam kegiatan tersebut akan di swab antigen.

Kemudian dalam kegiatan akan dibuat sistem zonasi. Zonasi satu adalah panggung yang hanya diakses oleh rallent.

Zona dua adalah penonton yang datang akan diatur jarak kursi. Zona tiga adalah pintu masuk dan keluar.

Penonton yang masuk wajib menunjukan sertifikat vaksin.

“Orang yang hadir juga dibatasi. Kalau mau menyaksikan yah tetap dari jauh dan tidak boleh berkerumun di depan panggung. Semoga besok bisa berjalan baik,” pungkasnya.

penulis : Kristin Rejang
editor : Mish

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI