Perbaikan Sistem, Telkom Turunkan Kualitas Jaringan di Agats

Penjelasan Telkomsel Soal Internet Lambat di Wilayah Indonesia Timur
Ilustrasi

TIMIKA | Kualitas jaringan telekomunikasi layanan Broadband Telkomsel dan IndiHome di wilayah Distrik Agats, Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan diturunkan.

Hal ini disampaikan General Manager NetworkĀ Operations and Productivity Telkomsel Region Maluku dan Papua, Agus Sugiarto. Ia mengatakan, sehubungan dengan adanya perbaikan padaĀ Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Palapa Ring Timur ruas Timika – Agats, berdampak pada penurunan kualitas layanan suara, fixed broadband IndiHome dan mobile broadband Telkomsel di wilayah Agats.

ā€œTelkomsel menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan oleh pelanggan di wilayah Agats dan sekitarnya. Saat ini Telkomsel terus berkoordinasi dengan TelkomGroup untuk mengupayakan percepatan proses perbaikan,ā€ kata Agus dalam keterangan, Jum’at (28/7/2023).

Saat ini, Telkomsel beroperasi dengan menggunakan link back up melalui akses radio Palapa Ring Timur dan satelit Telkomsat dengan kapasitas bandwidth yang terbatas selama proses perbaikan berlangsung.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada pelanggan atas kesetiaannya untuk tetap menggunakan layanan Telkomsel.

penulis : Anya Fatma
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan