Pertumbuhan Ekonomi Papua di Kuartal Pertama Alami Kenaikan

Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob
Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob

TIMIKA | Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob mengatakan, pertumbuhan perekonomian di Papua mengalami kenaikan atau peningkatan selama pandemi Covid-19, pada kuartal pertama Januari –April 2021.

Hal ini disampaikan pemerintah pusat beberapa waktu lalu saat video conference dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

“Dari data pemerintah pusat, dari 34 provinsi di Indonesia, hanya 10 provinsi yang pertumbuhan perekonomiannya mengalami peningkatan,” kata Wabup di Hotel Horison Ultima Timika, Selasa (18/5/2021).

Wabup menuturkan, dari 10 provinsi yang mengalami peningkatan perokonomiannya, nomor satu adalah Provinsi Papua, dengan angka pertumbuhan ekonomi mencapai 14,28 persen. Sementara untuk urutan kedua Proviansi Maluku Utara.

“Ini artinya, daerah atau provinsi lainnya selain 10 provinsi tersebut masih minus di kuartal pertama ini,” terangnya.

Menurut Wabup, kenaikan pertumbuhan menunjukan ada dua tujuan yang sudah tercapai, yakni bagaimana penanganan pandemi Covid-19 ini turun dan bagaimana peningkatan ekonomi di masa pandemi sekarang.

“Saya senang karena Papua yang di dalamnya ada Mimika ternyata luar biasa. Dimana penanganan pandemi Covid-19 bisa turun dan pertumbuhan ekonominya naik,” ujarnya.

Kata Wabup, hal ini bisa tercapai atau terwujud karena penanganan keduanya bisa berjalan dengan baik. Dimana, pihaknya terus memperketat protokol kesehatan, guna melakukan pencegahan penyebaran virus ini.

penulis : Mujiono
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI