Petaka Kartu Merah, Persewar Kalah 1-3 dari Deltras Sidoarjo

Persewar Waropen vs Deltras Sidoarjo. (Foto: Ist)
Persewar Waropen vs Deltras Sidoarjo. (Foto: Ist)

JAYAPURA | Persewar Waropen harus mengakui keunggulan tuan rumah PS. Deltras Sidoarjo usai dikalahkan 1-3 di laga perdana kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2022-2023 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (29/8/2022).

Laga itu berlangsung cukup sengit hingga menuai 2 kartu merah dari kedua tim. Gol tuan rumah, berasal dari Muhammad Afrizan pada menit ke-45, memanfaatkan bola muntah sepakan tendangan bebas Crah Eka Angger yang membentur mistar gawang.

Gol itu pun sekaligus menutup jalannya laga di babak pertama. Namun sebelum menutup babak pertama, Persewar harus kehilangan Imanuel Rumbiak menit ke-36. Saat babak kedua berjalan, Persewar Waropen yang tertinggal langsung tampil menekan.

Tekanan tersebut berbuah hasil, sundulan Mamadou Hady Barry di menit ke-48 berhasil menyamakan kedudukan. Seusai kebobolan Deltras FC kembali unggul melalui M. Risal di menit ke-52 dan Rikza Syahwali pada menit ke-56.

“Saya cukup puas penampilan tim, kita kurang beruntung saja, padahal pemain sudah kuasai permainan, tetapi karena kartu merah pemain kita buat tim lawan memanfaatkan momen itu. Meski bermain 10 pemain, tapi mereka (pemain) saya cukup berani tidak bermain bertahan, tetap dengan sepakbola menyerang,” kata pelatih kepala Persewar, Eduard Ivakdalam usai laga.

Meski kalah, Edu tetap memuji penampilan anak asuhnya sudah menerapkan instruksi program taktik dan strategi.

“Begitu kita cetak gol, pemain tidak siap, sehingga Deltras bisa manfaatkan bola corner cetak lagi. Itu yang buat pemain kehilangan fokus bermain dan buat mental menurun, mulai terpancing emosi, sehingga kontrol game di kuasi lawan. Tapi saya puas kerja keras tim, hasil ini akan kita evaluasi dipertandingan selanjutnya,” ungkap
Viktor Pae wakili pemain mengakui kehilangan satu pemain membuat permainan tidak lagi terarah.

“Kehilangan 1 pemain memang buat teman-teman mental jatuh, tapi kita tidak patah semangat untuk buat lawan frustasi dengan tetap menyerang pertahanan lawan,” tandasnya.

 

penulis : Vidi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI