Petugas Lapas Timika Temukan 6 Pisau di Ruang Tahanan Wanita

GELEDAH | seorang petugas Lapas Timika sedang melakukan penggeledahan di kamar hunian pada blok wanita, Senin (6/7). (Foto: Lapas Timika)
GELEDAH | seorang petugas Lapas Timika sedang melakukan penggeledahan di kamar hunian pada blok wanita, Senin (6/7). (Foto: Lapas Timika)

TIMIKA | Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Timika, Mimika, Papua, kembali merazia sejumlah kamar warga binaan, Senin (6/7).

Kalapas Timika Marojahan Doloksaribu mengatakan, razia kali ini dilakukan pada kamar hunian blok wanita.

Razia yang digelar secara rutin ini bertujuan mencegah adanya barang-barang terlarang di dalam lapas.

“Selama pelaksanaan kegiatan berjalan lancar, tertib dan aman,” kata Marojahan kepada media ini, Senin siang.

Dari razia ini, petugas menemukan 7 Handphone (HP) beserta alat charger, 4 gunting, dan 6 pisau.

Marojahan meminta kepada seluruh petugas Lapas meningkatkan kewaspadaannya, dan teliti dalam memeriksa barang pengunjung saat kegiatan layanan kunjungan.

Hal ini dimaksudkan, agar tidak ada lagi barang-barang terlarang yang berada di dalam Lapas.

“Saya harapkan petugas lapas bisa lebih teliti lagi dalam memeriksa barang bawaan pengunjung,” kata Marojahan.

Sebelumnya, pada Sabtu (1/7) malam lalu, razia serupa juga dilakukan di kamar hunian blok medium security dan blok mambruk

 

Reporter: Aditra
Editor: Misba Latuapo

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *