Pj Bupati Mappi Ingatkan OPD Beberapa Hal Saat Rapat Monev Akhir Tahun 2022

Pj Bupati Mappi Michael Gomar pimpin rapat Monev akhir tahun 2022. (Foto: Ist)
Pj Bupati Mappi Michael Gomar pimpin rapat Monev akhir tahun 2022. (Foto: Ist)

MAPPI | Penjabat Bupati Mappi Michael R. Gomar memimpin rapat koordinasi dalam rangka monitoring dan evaluasi (Monev) program kegiatan tahun anggaran 2022, dan langkah-langkah menghadapi akhir tahun.

Rapat Monev berlangsung di Pendopo, Selasa (15/11/2022) diikuti Penjabat Sekda Mappi Mauridsius Kabagaimu, para Asistem, Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala Distrik dan Kepala Kelurahan.

Dalam rapat Monev ini disepakati batas akhir pengajuan Surat Perintah Membayar (SPM) untuk program kegiatan.

Seluruh pengguna anggaran juga diminta mempersiapkan seluruh laporan capaian output realisasi pekerjaan baik fsik maupun keuangan, sampai dengan awal bulan Desember.

Hal ini nantinya akan menjadi tolak ukur penilaian kinerja bagi pimpinan OPD, termasuk penyerapan alokasi DAK dan Otsus tahun anggaran 2022.

Selain rapat Monev, juga dibahas penyusunan program RKPD dan penyusunan APBD tahun 2023 yang akan diajukan dan dibahas bersama tim TAPD dan Banggar DPRD pada minggu ketiga  November, sehingga APBD 2023 ditetapkan akhir November.

Di akhir rapat Monev, PJ Bupati menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) APBD perubahan tahun 2022 kepada perwakilan Pimpinan OPD yakni Kepala Bapeda, Kepala Dinas Kesehatan dan perwakilan Kepala Distrik.

Pj Bupati Mappi Michael Gomar mengatakan, untuk tahun anggaran 2023 ada beberapa program yang akan menjadi prioritas. Hal ini berdasarkan hasil kunjungan kerjanya ke 15 distrik.

Dalam kunjungan kerjanya, Gomar sapaan karib Pj Bupati Mappi telah melihat langsung kondisi di distrik dan mendengarkan langsung aspirasi masyarakat.

“Kebutuhan program prioritas itulah yang akan menjadi program kegiatan prioritas baik sektor pendidikan kesehatan, insfrastruktur pemberdayaan ekonomi masyarakat pada tahun anggaran 2023,” kata Gomar.

Gomar menegaskan, dalam pelaksanaan anggaran tetap mengikuti prinsip pengelolaan keuangan daerah baik aturan, proporsional, efektif, efisien serta dapat dipertanggungjawabkan untuk kepentingan masyarakat.

Gomar juga mengingatkan setiap kepala OPD untuk fokus terhadap target dan capaian yang telah disepakati untuk mencapai pembangunan yang tepat sasaran, dan berdampak kepada seluruh masyarakat.

 

editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI