Pj Bupati Mappi Melayat ke Rumah Duka Korban Bentrok Warga di Kepi

Pj Bupati Mappi Michael R. Gomar saat melayat ke rumah duka korban bentrok di Kota Keppi, Minggu (18/12/2022). (Foto: Ist)
Pj Bupati Mappi Michael R. Gomar saat melayat ke rumah duka korban bentrok di Kota Keppi, Minggu (18/12/2022). (Foto: Ist)

MAPPI | Penjabat Bupati Mappi Michael R. Gomar melayat ke rumah duka ME, seorang warga yang meninggal dunia akibat bentrok antar 2 kelompok warga di Kota Kepi, pada Rabu (14/12/2022).

Korban menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu (17/12/2022) setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di RSUD Mappi.

Gomar datang melayat ke rumah duka bersama Sekda, anggota DPRD dan Bagian Umum Setda Mappi, Minggu (18/12/2022).

Kepada keluarga korban, Gomar meminta untuk tetap kuat serta sabar dalam menghadapi situasi tersebut.

Gomar juga meminta pihak keluarga dan semua masyarakat untuk mendoakan arwah ME agar tenang bersama para kudus di Surga.

“Atas nama pribadi dan pemerintah daerah Kabupaten  Mappi, saya mengucapkan turut berduka cita atas berpulangnya saudara kita ini,” ucap Gomar.

Gomar meminta agar tidak ada lagi pertikaian atau konflik apapun antar sesama masyarakat di Kabupaten Mappi. Karena itu hanya akan merugikan diri sendiri.

Selain itu, persoalan yang terjadi saat ini agar diserahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian.

“Persoalan yang terjadi sepenuhnya diserahkan kepada aparat penegak hukum, untuk di proses sesuai hukum positif,” kata Gomar.

Pemkab Mappi memberikan bantuan kepada keluarga almarhum ME berupa Bama, BBM dan transportasi ke kampung serta uang duka.

Secara pribadi Gomar juga menyerahkan bantuan kedukaan kepada keluarga.

Almarhum ME yang disemayamkan di rumah duka Kampung Lama Distrik Obaa selanjutnya di bawah ke Kampung Kayagi Distrik Nambioman Bapai untuk di makamkan.

“Korban MD akibat pertikaian siang ini sudah dibawah ke kampung. Keluarga, tokoh adat, tokoh agama dan kepala suku semua komitmen menjaga kamtibmas dengan aman, damai serta sukacita di Kabupaten Mappi,” pungkas Gomar.

Salah satu perwakilan keluarga korban menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan perhatian Pj Bupati Mappi serta respon cepat persoalan yang terjadi.

“Pj Bupati telah mengumpulkan kita semua untuk berkomitmen berdamai sebagai sesama keluarga dan tetap menjaga hubungan harmonis, toleransi dan hidup aman rukun antar sesama masyarakat Mappi,” pungkasnya.

*Pj Bupati Ajak Warga Hidup Rukun*

Gomar memastikan saat ini situasi kamtibmas di Kabupaten Mappi terjalin aman kondusif dan damai.

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk hidup rukun. Masyarakat dihimbau agar tetap beraktivitas seperti biasa, dan mempersiapkan diri menyambut Hari Natal dan Tahun Baru.

“Masyarakat tidak usah percaya pada isu kabar burung (hoax) yang sengaja disebarkan untuk menakuti masyarakat  umum,” pungkas Gomar.

 

editor : Aditra
sumber : Pemkab Mappi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI