Polri Gelar Nobar Timnas Vs Uzbekistan di Seluruh Mapolda dan Polres

Timnas U-23 (Foto: Dok PSSI)
Timnas U-23 (Foto: Dok PSSI)

TIMIKA,Seputarpapua.com | Kepolisian Republik Indonesia (Polri) bakal menggelar Nonton Bareng (Nobar) semi final Piala AFC U23 antara Timnas Indonesia Vs Uzbekistan.

Dalam laman resmi akun media sosial Humas Polri disebutkan, Nobar digelar di seluruh Mapolda dan Mapolres serta ditempat lainnya di Indonesia, Senin (29/4/2024).

Nobar digelar sebagai bentuk dukungan untuk Timnas Indonesia.

“Ayo kirimkan doa dan dukunganmu untuk kemenganan Timnas Indonesia. Kita Garuda!”

Khusus di Polres Mimika, kata Kapolres AKBP I Gede Putra, Nobar digelar di Kantor Pelayanan Polres di Jalan Cenderawasih, Kota Timika.

“Kita buat Nobar di kantor pelayanan,” kata AKBP Putra dikonfirmasi media ini.

Timnas Indonesia U-23 besutan pelatih Shin Tae-yong lolos ke semifinal dengan menyingkirkan  Korea Selatan, dalam partai perempat final di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis 25 April 2024.

Indonesia menang adu penalti, setelah sampai akhir waktu normal dan extra time dengan skor 2-2.

penulis : Aditra
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan