Polwan Polres Mimika Bagi Sembako ke Masyarakat Terdampak Pendemi

BERBAGI | Polwan Polres Mimika dalam rangka HUT ke 73 Polwan Polri membagikan paket sembako melalui kegiatan bakti sosial kepada masyarakat terdampak pandemi. (Foto: Ist/Humas Polres Mimika)
BERBAGI | Polwan Polres Mimika dalam rangka HUT ke 73 Polwan Polri membagikan paket sembako melalui kegiatan bakti sosial kepada masyarakat terdampak pandemi. (Foto: Ist/Humas Polres Mimika)

TIMIKA | Polwan Polres Mimika, Papua, membagikan sembako kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, Kamis (19/8/2021).

Kegiatan ini dalam rangka peringatan hari ulang tahun (HUT) ke 73 Polwan Polri pada 1 September mendatang.

Pembagian 127 paket sembako oleh Polwan Polres Mimika didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mimika, Metta Era Adhinata dengan sasaran Mama-mama penjual Noken di Jalan Budi Utomo, penjual pinang, para petani tradisional dan tukang becak.

Ketua Panitia bakti sosial ini, Aipda Beatriks, mengatakan kegiatan yany dilakukan sebagai wujud kepedulian Polwan Polres Mimika terhadap masyarakat yang terdampak pandemi dan sangat membutuhkan uluran bantuan dari siapapun.

“Pandemi Covid-19 ada masyarakat yang penghasilannya berkurang, bahkan hilang. Maka kami mencoba meringankan beban mereka dalam bentuk Baksos membagikan sembako untuk membantu kehidupan sehari-hari,” kata Aipda Beatriks dalam keterangan tertulis yang dikeluarkan Humas Polres Mimika.

HUT ke 73 Polwan tahun 2021 mengangkat tema ‘Transformasi Polri yang Presisi, Polwan Siap Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju.

“Besar harapan kami, dengan pemberian sembako ini dapat membantu meringankan kebutuhan sehari-hari di tengah pandemi Covid-19” tutupnya.

penulis : Saldi
editor : Mish

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *