Produksi Sampah di Timika Capai 250 Ton per Hari

SAMPAH | Petugas Kebersihan mengangkut sampah di Jalan Hasanudin, Kota Timika. (Foto: Anya Fatma/SP)
SAMPAH | Petugas Kebersihan mengangkut sampah di Jalan Hasanudin, Kota Timika. (Foto: Anya Fatma/SP)

TIMIKA | Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Mimika, Limi Mokodompit mengungkapkan bahwa produksi sampah di Kota Timika mencapai 250 Ton setiap harinya.

Hal ini menyebabkan, aktivitas pengangkutan sampah oleh petugas kebersihan dalam satu hari dibagi menjadi tiga shift, yakni pagi, siang dan sore.

“Sampah per hari kita kurang lebih 160 hingga 250 ton,” katanya saat ditemui di kantornya, Jumat (24/7).

Sementara untuk armada pengangkut sampah hingga saat ini masih menggunakan armada yang lama, yang menurutnya sudah sangat tua.

Ada sekitar 10 armada yang selama ini digunakan untuk mengangkut sampah dari warga di Kota Timika.

Saat ini, DLH telah menerima bantuan belasan armada dari Kementerian Lingkungan Hidup, namun belum bisa digunakan karena masih ada tahapan-tahapan yang haru diselesaikan, dan direncanakan baru akan digunakan di tahun 2020.

Nantinya, jika armada baru sudah digunakan, armada lama yang sudah tua itu akan diservis dan juga dimodifikasi.

“Sementara kita masih pakai yang lama tapi itu sudah tua-tua, makanya kita mau remajakan semua. Nanti kita mau servis, dico lagi yang masih bisa saja, tapi kalau yang tidak bisa kita simpan saja,” tutur Limi.

 

Reporter: Anya Fatma
Editor: Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *