Ratusan Reptil Asal Timika Dikirim ke Bekasi

Reptil yang dikirim ke Bekasi. (Foto: Humas Karantina Pertanian Timika)
Reptil yang dikirim ke Bekasi. (Foto: Humas Karantina Pertanian Timika)

TIMIKA | Pencinta satwa liar khususnya reptil kian hari semakin meningkat. Keunikan yang dimiliki hewan tersebut membuat para pecinta hewan baik dalam hingga luar negeri tertarik memeliharanya, tak terkecuali hewan reptil asal Papua.

Dalam rilis yang diterima Seputarpapua.com, sebanyak 165 ekor reptil akan dikirim ke Bekasi, Jawa Barat, menggunakan cargo pesawat Garuda, pada Senin (21/6/2021).

Sebelum dikirim, Pejabat Karantina Timika Wilker Bandara Mozes Kilangin lakukan tindakan karantina hewan dalam pengawasan dan pengendalian salah satunya satwa liar dan satwa langka.

“Kita lakukan pemeriksaan fisik dan dokumen. Pemeriksaan fisik meliputi pemeriksaan kesehatan secara umum. Pemeriksaan dokumen meliputi SKKH dan SATSDN,” kata drh. Cyntia Magdalena Sihombing yang melakukan pemeriksaan.

Ratusan reptil tersebut meliputi 50 ekor kadal lurik, 25 ekor kadal kebun, 10 ekor kadal lidah biru, 25 ekor kadal pensil, 25 ekor kadal pensil burton, 3 ekor biawak sepik, 15 ekor kadal ekor panjang, 5 ekor ular sanoa bibir putih, 5 ekor ular koral irian, 1 ekor kura-kura dada putih dan 1 ekor labi-labi irian.

“Kita periksa juga kemasannya, kira-kira menyakiti hewan atau tidak. Kita ingin pastikan semua sesuai animal welfare,” tambahnya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan semua reptil dalam kondisi sehat sehingga layak untuk dilalulintaskan.

penulis : Kristin Rejang
editor : Batt

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI