Resmikan Jew, Bupati: Lestarikan Budaya Asmat

ARAHAN | Bupati Asmat Elisa Kambu memberikan arahan saat meresmikan Jew di Kampung Atambus, Minggu (16/5/2021). (Foto: Fagi Difinubun/ Seputarpapua)
ARAHAN | Bupati Asmat Elisa Kambu memberikan arahan saat meresmikan Jew di Kampung Atambus, Minggu (16/5/2021). (Foto: Fagi Difinubun/ Seputarpapua)

ASMAT | Bupati Asmat Elisa Kambu meresmikan Jew, atau dikenal dengan rumah bujang yang merupakan salah satu rumah adat Suku Asmat di Kampung Atambus, Distrik Betcbamu, pada Minggu (16/5/2021).

Bupati mengatakan, untuk melestarikan budaya Asmat tokoh adat tidak bisa berjalan sendiri. Untuk itu harus ada regenerasi, jika tidak, maka bisa jadi budaya Asmat akan hilang dengan perkembangan zaman yang sungguh pesat saat ini.

Bupati pun meminta kepada tetua adat dan orang tua, harus mendorong generasi muda untuk semangat bersekolah.

“Karena jika mereka bersekolah akan membawa perubahan baru, dan mereka mampu bertahan menjaga budaya khas lokal dengan nilai-nilai leluhur yang ada,” kata Bupati dalam arahannya.

Bupati mengajak kepada seluruh tokoh adat, kepala kampung dan asyarakat agar satukan tekad untuk bersama-sama memperhatikan generasi muda untuk tetap bersekolah.

“Mari sama-sama kita perhatikan generasi muda kita di kampung-kampung, kita dorong mereka untuk bersekolah dari tingkat dasar hingga jenjang yang lebih tinggi,” tuturnya.

Dengan begitu, lanjut Bupati, maka generasi muda ini dapat melanjutkan pelestarian budaya Asmat yang saat ini masih terjaga. Disamping itu, dapat menjadi bagian dari percepatan pembangunan di Asmat.

“Kita orang tua akan berjalan terus, maka harus perhatikan anak muda melalui dunia pendidikan, dengan harapan untuk melanjutkan cita-cita pembangunan dan menjaga nilai-nilai budaya di Asmat,” ujarnya.

penulis : Faqi Difinubun
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI